Jember

Sekitar 1400 Mahasiswa Jember Ikuti Bimtek Bansos

Diterbitkan

-

Memontum Jember – Bupati Jember dr Faida MMr selenggarakan launching Bimbingan Teknis Verifikasi dan Validasi Data Keluarga Penerima Manfaat Bansos Pangan Rastra, Sabtu (25/8/2018). Kegiatan yang laksanakan di Aula PB Soedirman Pemkab Jember ini diikuti oleh mahasiswa penerima beasiswa tahap pertama tahun 2017, Ribuan mahasiswa itu nantinya akan menjadi petugas verifikasi dan validasi.


” Hari ini kita undang 1.400 sekian mahasiswa Jember, yang mendapat beasiswa, karenanya kita ingin mereka nanti menjadi kader bangsa yang berhasil, mahasiswa yang peduli, ” Ujarnya.

Bupati Perempuan Jember Ini menjelaskan mereka dibagi di sejumlah titik sasaran dengan wilayah mereka masing-masing, karena mereka lebih menguasai medan dan bimbingan teknis ini agar ada kepastian kriteria mana yang bisa layak menerima dan mana yang tidak.


” Data di tahun 2015 dari PTT, perlu kita evaluasi kondisi saat ini, kita memilih mahasiswa karena mereka independen, terpercaya dan anak-anak muda yang mempunyai idealisme dan perlu diasa kepeduliannya,” Jelasnya.

lanjut Faida mahasiswa yang paling banyak yakni dari kelompok anak-anak buruh tani, nelayan dan pedagang kecil, kriterianya yang penghasilannya di bawah Rp 3 juta, anak yatim piatu, anak difabel, anak guru ngaji, kader posyandu, yang mendapatkan beasiswa.

“Tapi saya bangga anak-anak miskin ini puluhan yang kumlaud dengan IPK 4. Kalau yang kumlaud, kita tidak tengok lagi latar belakangnya, semua yang kumlaud berhak mengajukan dan mendapatkan beasiswa, ” pungkas Faida.(yud/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas