Kota Batu

60 ASN Pemkot Batu Jadi Peserta Donor Darah Peringatan HUT PMI

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – Sebanyak 60 orang ASN di lingkungan Pemkot Batu menjadi peserta donor darah. Kegiatan donor darah ini, merupakan rangkaian HUT PMI Ke-78 tahun, yang digelar di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani, Kota Batu, Senin (18/09/2023) tadi.

Ketua PMI Kota Batu, Punjul Santoso, mengatakan bahwa pihaknya memberikan apresiasi kepada para pendonor sebanyak 60 orang dari lingkungan Pemkot Batu, yang telah sukarela mendonorkan darahnya. “Hari ini sebanyak 60 orang dari Pemkot Batu, secara sukarela mendonorkan darahnya. Dan, ini juga menjadi satu rangkaian kegiatan utama dalam HUT PMI Ke-78 tahun,” terangnya.

Untuk menjadi peserta donor, ujarnya, peserta harus mengikuti beberapa persyaratan. “Jadi, kali ini yang mau mendonorkan darahnya, itu untuk peserta yang berusia 17 hingga 60 tahun. Untuk berat badan, minimal 45 kg, suhu tubuh normal sekitar 36,6 sampai 37,5 celcius, tekanan darah antara 70-160 mmHg,” jelasnya.

Baca juga :

Advertisement

Sedangkan, menurutnya, persyaratan lain yaitu kadar hemoglobin untuk perempuan minimal 12 gram. Untuk pria, minimal 12,5 gr dan sebelumnya tidak meminum obat dalam 3 hari terakhir. Serta, pendonor tidak bepergian keluar negeri 6 bulan terakhir dan maksimal penyumbangan 5 kali setahun dengan jarak 3 bulan.

“Tentunya, peserta donor darah juga tidak diperbolehkan memberikan darahnya jika terkena beberapa penyakit seperti TBC, Hepatitis, Syphilis, malaria dan HIV,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Markas Cabang PMI Batu, Abdul Muntholib, menjelaskan untuk stok golongan darah AB di Kota Batu, sebenarnya masih kurang. Ini dikarenakan, beberapa faktor pada pasien pendonor. “Ada banyak faktor golongan darah AB tidak terpenuhi. Diantaranya hemoglobin (Hb) pasien tidak normal atau di bawah 12,5 atau lebih dari 17. Dan, Hb yang normal itu adalah 12,5 hingga 17,” paparnya. (put/sit)

Advertisement
Lewat ke baris perkakas