Berita

Ratusan Pencaker Ikuti Tes Seleksi Pelatihan Keterampilan di BLK

Diterbitkan

-

Peserta yang mengikuti tes seleksi calon peserta pelatihan keterampilan di Kantor BLK Situbondo. (her)

Memontum Situbondo – Pamor Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Situbondo terus menguat. Terbukti, 200 orang lebih pencari kerja (Pencaker) yang mendaftar dan mengikuti tes seleksi calon peserta pelatihan keterampilan di Kantor BLK Situbondo, Jawa Timur, Kamis (27/08/2020).

Tes tersebut untuk memperebutkan 64 orang peserta yang nantinya berhak mengikuti pelatihan. Tes digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ditetapkan Pemerintah dan WHO, seperti tempat duduk peserta diatur jaraknya. Peserta juga wajib mengenakan masker sebagai antisipasi penyebaran Covid-19.

“Alhamdulillah, pesertanya luar biasa, untuk 4 Paket kejuruan yakni per kejuruan diambil 16 orang, pendaftar las 45 orang, pendaftar computer operator asistent 70 orang, pendaftar design grafis 70 orang, menjahit hasil tes angkatan I : 16 orang kejuruan las, menjahit dan rumpun komputer 2 paket pendaftarnya sejumlah 200 lebih peserta. Seleksi dilaksanakan dalam satu hari tetapi dua ronde (shif). Shif pertama telah dilaksanakan jam 08.00 WIB dan yang kedua jam 10.00 WIB,” ujar Kepala UPT BLK Situbondo, Pujianto.

Menurutnya, untuk target 64 pendaftarnya 217 orang lebih calon peserta pelatihan dengan menerapkan protokol kesehatan. “Setelah lulus, diharapkan para peserta dapat bekerja di perusahaan yang berada di Kabupaten Situbondo,” imbuhnya.

Advertisement

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Situbondo, Ir Budi Priono mengapresiasi UPT BLK Situbondo dibawah naungan Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Timur yang menambahkan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) dengan tujuan untuk menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang terampil dan siap berdaya saing.

“Harapan dari pelatihan SMAW itu adalah menciptakan tenaga kerja Situbondo yang terampil dan siap berdaya saing,” tuturnya.

Budi Priono mengaku, sejumlah perusahaan telah meminta Disnaker untuk melakukan pendampingan dalam pembukaan lowongan kerja pada pertengahan Juni lalu.

“Dengan adanya peluang dan tingginya animo masyarakat dalam mencari pekerjaan, dia berharap para peserta yang lulus seleksi dapat meningkatkan keterampilan dan mendapatkan sertifikasi,” pungkasnya.

Advertisement

Sementara Fira Savira (22), salah satu calon peserta pelatihan yang ikut mendaftar secara online merasa senang dapat mengikuti tahapan tes seleksi.

“Saya mengikuti pelatihan komputer dengan harapan dapat menguasai tehnik mengoperasikan dan mengaplikasikan komputer sebagai bekal bekerja nanti,” ujarnya.

Sekadar diketahui, pelatihan di UPT BLK Kabupaten Situbondo berlangsung selama satu bulan dan peserta tidak dipungut biaya sama sekali. Bahkan, peserta mendapat berbagai fasilitas seperti modul baju kerja, pakaian olahraga, sertifikat, uji kompetensi dan juga asuransi kesehatan. (her/mzm)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas