Pemerintahan

Pemkab Situbondo Terima Penghargaan dari Kemendagri sebagai Kabupaten Terinovatif

Diterbitkan

-

Pemkab Situbondo Terima Penghargaan dari Kemendagri sebagai Kabupaten Terinovatif
PENGHARGAAN: Bupati Situbondo, Karna Suswandi dan Wabup, Hj Khoirani, memegang Piala serta Piagam Penghargaan IGA 2022 dari Kemendagri Republik Indonesia. (ist)

Memontum Situbondo – Di penghujung tahun 2022, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo menerima penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sebagai kabupaten terinovatif dalam ajang Innovative Government Award (IGA) 2022, Jumat (23/12/2022) tadi.

Penghargaan bergengsi tersebut, diserahkan langsung oleh Mendagri Republik Indonesia, Tito Karnavian dan Menteri PAN-RB, Abdullah Azwar Anas kepada Bupati Situbondo, Karna Suswandi, di Gedung C Ruangan Sasana Bhakti Praja Kemendagri, Jumat (23/12/2022) tadi.

Ketua Badan Inovasi Percepatan Pembangunan Daerah (BIPPD) Situbondo, Hermanto, menyampaikan ajang IGA 2022 diikuti oleh 386 kabupaten di Indonesia. “Dan dewan juri IGA 2022 ini melakukan penilaian yang komprehensif,” ujarnya.

Lebih lanjut pria yang juga menjadi dosen di Fisip Universitas Jember ini menyampaikan, penghargaan bergengsi ini diperoleh Pemkab Situbondo melalui proses dan jalan panjang. Tentunya, proses itu tidak lepas dari komitmen Bupati Situbondo, Karna Suswandi dan Wabup, Nyai Hj Khoirani dalam mendorong budaya inovasi dan daya saing jajaran OPD di Lingkungan Pemkab Situbondo.

Advertisement

“Penghargaan ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa, karena pada IGA 2022 ini Situbondo mengirimkan total 224 inovasi yang kemudian dilakukan penilaian oleh Tim Penilai Independen Kemendagri. Melalui tingkat kematangan berdasarkan 20 indikator yang harus dibuktikan secara administratif. Tidak cukup itu, penilaian juga dilanjut dengan paparan dari Bung Karna dan validasi lapangan oleh Juri IGA,” tegasnya.

Baca juga :

Hasil dari paparan dan validasi ini, ungkapnya, semakin mengukuhkan Kabupaten Situbondo, masuk dalam Top 10 Kabupaten Terinovatif dari 386 kabupaten Se-Indonesia. “Sekaligus untuk kategori kabupaten kedua dari tiga kabupaten terinovatif wakil Jawa Timur (Banyuwangi, Situbondo dan Pamekasan),” beber Hermanto.

Atas prestasi tersebut, Hermanto menyampaikan, Mendagri Republik Indonesia, Tito Karnavian berpesan agar inovasi ini harus selalu digelorakan, bukan hanya dari komitmen kepala daerah namun juga harus inisiatif para ASN di Lingkungan Pemkab Situbondo, Anggota DPRD hingga masyarakat.

Sementara itu, Bupati Situbondo, Karna Suwandi, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kementerian Dalam Negeri dan seluruh ASN di Lingkungan Pemkab Situbondo hingga masyarakat.

Advertisement

“Penghargaan ini akan semakin mengukuhkan tekat dan komitmen Pemkab Situbondo untuk semakin meningkatkan kuantitas dan kualitas inovasi. Karena, Situbondo memiliki keterbatasan fiskal tentunya dengan budaya inovasi akan mampu mendorong cara yang efektif dan efisien dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan sekaligus mendorong daya saing daerah,” ujar pria yang akrab disapa Bung Karna.

Untuk diketahui, di ajang IGA 2022, Bupati Karna Suswandi, memaparkan inovasi di bidang kesehatan dalam menekan angka kematian ibu dan angka kematian bayi (AKI/AKB). Inovasi tersebut bernama Calon Pengantin Mendapat Pelayanan Prima (Caterina) dan Sistem Informasi Manajemen Elektronik Situbondo Sehat Mantap Berjaya (Simessem Berjaya). (her/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas