Kabar Desa

TMMD di Desa Pagung, Kodim Kediri Rehab dan Percantik Musala Al Aziz

Diterbitkan

-

FISIK: Salah satu pengerjaan fisik dalam TMMD Kodim Kediri. (ist)

Memontum Kediri – Minggu kedua pelaksanaan TMMD (TNI Manunggal Masuk Desa) ke-122 tahun 2024, Kodim 0809/Kediri melakukan pengecatan dan rehab tempat wudhu Musala Al-Aziz di Desa Pagung, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri, Senin (07/10/2024) tadi. Kegiatan perehaban Musala Al-Aziz, merupakan salah satu sasaran fisik dalam TMMD 122 di Desa Pagung.

Dalam kesempatan itu, anggota yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TMMD 122 bersama warga terus berupaya semaksimal mungkin bahu membahu merenovasi Musala Al-Aziz. Bahkan, kekompakan juga terlihat saat dalam pelaksanaan mempercantik musala dengan melaksanakan pengecatan dinding dan perbaikan tempat wudhu.

Komandan SSK Satgas TMMD 122, Lettu Inf Kartono, mengatakan bahwa untuk kegiatan hari ini anggota terus berupaya menyelesaikan sasaran fisik. Dirinya juga mengingatkan kepada seluruh anggota Satgas dan masyarakat, agar selalu menjaga faktor keamanan dan keselamatan dalam bekerja.

Baca juga :

Advertisement

“Masih seperti hari-hari sebelumnya, kita bagi tugas ada yang sasaran jalan, RTLH dan termasuk mengerjakan pengecatan dan merehab tempat wudhu di Musala Al-Aziz ini. Sehingga, nantinya musala ini kelihatan lebih indah dan bersih,” ujarnya.

Sementara itu, salah satu warga di lingkungan Dusun Pagung, Siswanto, mengaku sangat bersyukur atas apa yang telah di kerjakan TNI dalam membangun desa. “Tentunya kehadiran TNI membuat warga semakin semangat untuk bergotong royong. Apalagi, musala juga sudah menjadi bagus dan bersih, sehingga warga dalam melakukan ibadah semakin nyaman dan lebih khusyuk,” ujarnya.

Siswanto juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kediri dan TNI dalam Program TMMD 122 yang dilaksanakan Kodim 0809/Kediri. “Ini menjadikan desa kami lebih maju, tertata rapi dari sebelumnya,” katanya. (pan/gie)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas