Gresik

Gemar Belanja Barang Branded, Ibu-Ibu Hitz Gresik Jual Barang Kesayangan Untuk Donasi

Diterbitkan

-

Ibu ibu saat menjajakan barang kesayanganya dan hasilnya untuk di sumbangkan ke anak yatim

Memontum Gresik—Sekumpulan ibu ibu Hitz asal Gresik yang gemar berbelanja barang branded, menggelar acara Preloved Celebritya Charity yaitu, menjual barang barang bermerek kesayangannya dengan harga murah dan hasil dari penjualannya tersebut sebagian didonasikan untuk anak yatim piatu.

Minggu (15/4/2018)
Bertempat di Wahana Ekspresi Poesponegoro, Jl. Jaksa Agung Suprapto, Kota Gresik, acara menjual barang barang brended dengan harga murah mulai dari 15 ribu sampai 800 ribu rupiah ini langsung diserbu pembeli yang tak lain warga Gresik yang sedang mendatangi Car Free Day (CFD) di tempat ini. Barang yang dijual beraneka macam mulai dari Kacamata, Dompet, Tas, Baju, dan Sepatu yang tentunya semua keluaran dari merek merek ternama dan original.

Andini Virgilia (36) dan Falia Vanimia (31), ibu ibu cantik nan ngeHitz asal kota Pudak yang pertama kali memiliki ide acara ini. Falia mengatakan bahwa ada 8 orang ibu ibu yang ikut gabung pada acara ini dengan melakukan penjualan barang brended miliknya. Tak ayal, hanya dalam hitungan 1 jam, bisa mendapatkan 3 juta rupiah dari hasil menjual barang bermerek miliknya.

“Alhamdulillah, hanya satu jam saja sudah dapat 3 juta rupiah, keuntungan penjualan nanti kita donasikan ke anak yatim piatu” Kata Falia Vanimia.

Advertisement

Menolak disebut komunitas, konsep utamanya, lanjut Falia, kita memang mengumpulkan teman teman yang punya barang brended baik itu new atau second yang pasti layak jual dengan harga yang banting banget. Kita jual supaya orang tidak perlu beli barang mahal di mall dengan harga yang mahal, melainkan datang kesini membeli dengan harga yang murah.

“Yang terpenting omzet kita dari acara ini, 2,5 persen kita sumbangkan ke yayasan anak yatim piatu. Jadi tetap ada kegiatan sosialnya.” Tambah Falia.

Sementara itu, Andini Virgilia, mengatakan bahwa selain menjual, memang ada sebagian barang second bermerek tersebut nantinya kita kumpulkan dan kita sumbangkan untuk bencana alam dan panti asuhan.
“Jadi baju second itu ada beberapa memang nanti kita kumpulkan untuk disumbangkan ke bencana alam dan panti asuhan, jadi kegiatannya memang berjualan sambil berkegiatan social” ungkap Andini.

Safitri (40) salah seorang peminat barang brended langsung membeli beberapa potong pakaian dan kacamata lantaran dirinya menilai bahwa barang disini harganya sangat murah namun tetap bermerek.“Barang yang dijual murah banget padahal bermerek, makanya saya ambil banyak daripada beli di Mall” ujar Safitri.

Advertisement

Acara seperti ini rencananya akan digelar setiap minggu di tempat yang sama berharap agar semua orang bisa mendapatkan barang bagus dengan harga yang murah, selain itu tetap bisa berdonasi untuk masyarakat yang kurang mampu.(gbr/sgg/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas