Kota Malang

Kampanye Millennial Road Safety Festival Polres Malang Kota

Diterbitkan

-

PERKENALKAN:Ketua Bhayangkari Cabang Kota Malang Ny Susi Asfuri saat memberikan penjelasan arti rambu-rambu tertib berlalu lintas kepada siswa siswi TK Kemala Bhayangkari 10. (ist)

* Ajak Generasi Milinneal Usia Dini Tertib Berlalu Lintas 

Memontum Kota Malang -Dalam rangka mensukseskan digelarnya Kampanye Millennial Road Safety 2019. Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri SIK MH didampingi Ketua Bhayangkari Malang Kota Ny Susi Asfuri  berkunjung di TK Kemala Bhayangkari 10 yang terletak di jalan A Yani 57 Blimbing Kota Malang ,Selasa  (15/01/19) pagi.
Kedatangan KapolresMalang Kota  AKBP Asfuri SIK MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Malang Kota Ny Susi Asfuri  dan  Kasat Lantas Polres Malang Kota AKP Ari Galang Saputro SIK. Dalam rangka melaksanakan Kampanye Millennial Road Safety festival terhadap 130 siswa-siswi  TK Kemala Bhayangkari 10 Kota Malang.
BINGKISAN : Kasat Lantas Polres Malang Kota AKPAri Galang Saputro SIK bersama Kanit Dikyasa Ipda Syaikhu membagikan bingkisan berupa makanan ringan kepada seluruh pelajar TK Kemala Bhayangkari 10. (ist) wa0028

BINGKISAN : Kasat Lantas Polres Malang Kota AKPAri Galang Saputro SIK bersama Kanit Dikyasa Ipda Syaikhu membagikan bingkisan berupa makanan ringan kepada seluruh pelajar TK Kemala Bhayangkari 10. (ist)

Kepada Memontum Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri SIK MH menuturkan terkait kegiatan. “Digelarnya kegiatan ini salah satu upaya Polri khususnya Polres Malang Kota menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas yang cenderung banyak dilakukan oleh generasi muda,” tuturnya.
“Digelarnya kegiatan sosialisasi ini
sangat baik kiranya tidak hanya terhadap pelajar dewasa saja. Kampanye Millennial Road Safety festival juga sangat baik kita sosialisasikan  mulai dari anak anak usia dini, “terangnya.
KAMPANYE :Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri SIK MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Kota Malang Ny Susi Asfuri berfoto bersama siswa TK KemalaBhayangkari 10. (ist)

KAMPANYE :Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri SIK MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Kota Malang Ny Susi Asfuri berfoto bersama siswa TK KemalaBhayangkari 10. (ist)

Dirinya juga menjelaskan sasaran kegiatan. “Perlu diketahui sasaran sosialisasi Millennial Road Safety Festival ini fokus pada generasi milennial, generasi yang bisa dikatakan  menyumbang angka kecelakaan cukup tinggi,” jelas Asfuri.
Masih menurut Asfuri, generasi milennial adalah usia produktif yang selama ini jumlahnya  sangat besar dalam berlalu lintas, terhitung mulai dari  usia 17 hingga 35 tahun. Karena Itu sangat baik anak-anak usia dini diajak pentingnya tertib dalam berlalu lintas.
Tidak mau ketinggalan Ketua Bhayangkari Cabang Kota Malang Ny Susi Asfuri dengan keluwesannya ikut dalam bernyanyi bersama
serta ikut memperkenalkan berbagai macam rambu rambu lalu lintas kepada siswa siswi TK Kemala Bhayangkari 10.
Kegiatan semakin meriah ketika  seluruh pelajar usia dini mendapatkanbingkisan berupa makanan ringan oleh Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri SIK MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Kota  Malang Ny Susi Asfuri.
Tujuan utama dari kegiatan sosialisasi Millennial Road Safety Festival ini.Mampu meningkatkan kesadaran kepada generasi milennial akan pentingnya keselamatan berlalu lintas. (fik/oso)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas