Kota Malang

Terimakasih Polisi Malang, Kembalikan 34 Motor dan 3 Mobil Ke Pemilik

Diterbitkan

-

Terimakasih Polisi Malang, Kembalikan 34 Motor dan 3 Mobil Ke Pemilik

Memontum, Kota Malang – Petugas Polres Malang Kota menghadirkan BB (Barang Bukti) berupa 34 motor dan 3 mobil dalam gebyar expo pengembalian barang bukti hasil kejahatan, temuan maupun hasil operasi. Pengembalian BB ini dilakukan di halaman Polres Malang Kota, Sabtu (28/9/2019) pukul 08.00.

Dalam pengembalian BB ini dihadiri Walikota Malang Drs H Sutiaji, Dandim 0833 Letkol inf Tommy Anderson dan juga perwakilan dari Kejaksaan. Pengembalian BB ini gratis, pemilik cukup hanya membawa STNK/BPKB atau surat dari leasing jika motor masih dalam proses kredit.

Kapolres Malang Kota AKBP Dony Alexander SIK MH mayoritas motor yang dikembalikan adalah BB hasil ungkap kejahatan Curas, Curat dan Curanmor serta ada beberapa kejahatan lain.

“Atas informasi yang kami terima bahwa masyarakat meminta untuk memprioritaskan pembrantasan kejahatan jalanan curas, curat dan curanmor. Selama ini hubungan Firkopimda sangat baik di Kota Malang sehingga kita bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar AKBP Dony.

Advertisement

Kapolres mengimbau supaya masyarakat tidak memberikan ruang dan kesempatan kepada para pelaku kriminal.

“Sebaiknya motor diberi kunci ganda, jangan parkir sembarangan. Jangan pernah berikan pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya. Kami juga berinovasi memasang CCTV di wilayah Kota Malang, khususnya di wilayah-wilayah yang kami anggap rawan tidak kejahatan,” urai polisi nomor 1 Makota.

“Selain itu kami bersama Forkopimda juga akan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk pentingnya menjaga barang berharga seperti motor agar para pelaku kejahatan tidal bisa melakukan aksinya. Kami akan terus mebrantas curas, curat dan curanmor sehingga masyarakat selalu aman,” ujar AKBP Dony.

Sementara itu Walikota Malang Drs H Sutiaji mengatakan atas nama masyarakat Kota Malang memgucapkan trimakasih atas prestasi dalam menjaga kondisifitas Kota Malang.

Advertisement

“Kami apresiasi gerak cepat yang dilakukan petugas kepolisian. Memberi rasa aman kepada masyaramat. Mewakili warga Bumi Arema, saya ucapkan terimakasih. Kami juga akan bersama-sama melakukan tindakan preventif terjadinya kejahatan salah satu ya dentan sosialisasi dan penyuluhan di masyarakat. Pemerintah harus bisa memberikan rasa aman dan nyaman,” ujar Sutiaji.

Salah satu penerima BB yakni Ahmad Toriq Farizi (19), mahasiswa Unisma Kota Malang asal Lumajang, menjelaekan bahwa.motor Honda Scoopy miliknya hiang pada 1 September 2019 sekitar pukul 02.00 saat diparkir di halaman rumah kos di Jl Joyosari, Kelurahan Merjosari, Kecamatan Lowokwaru.

“Saat itu sudah saya kunci stang stir, juga sudah saya berikan kunci cakram. Kalau hilangnya sekitar pukul 02.00. Saat ini motor saya sudah ketemu, terimakasih Pak Polisi,” ujar Toriq. (gie/oso)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas