Kabar Desa

Babinsa Wonoasih Probolinggo Lakukan Karya Bakti Pengecoran Musala Ar-Rahman Bersama Masyarakat

Diterbitkan

-

Kegiatan karya bakti pengecoran Musala Ar-Rahman.

Memontum Probolinggo – Babinsa Koramil 0820/02 Wonoasih, Serka Agus, beserta tiga anggota lainnya melakukan kerja bakti pengecoran Musala Ar-Rahman bersama Warga di RT 01/RW 03 Kelurahan Jrebeng Kidul, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian aparat teritorial terhadap wilayah binaan dan juga sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat.

Baca juga:

“TNI akan selalu menjadi penggerak dan pendorong serta membantu masyarakat. “Karya Bakti merupakan salah satu bentuk upaya mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat,” terang Serka Agus, Kamis (03/06).

Anggota Takmir Musala Ar-Rahman, Yusup, mengatakan kehadiran Babinsa Koramil 0820/02 Wonoasih dalam Karya Bakti pengecoran Musala Ar-Rahman bisa menambah motivasi dan semangat gotong royong masyarakat.

Advertisement

“Apabila pengecoran Musala Ar-Rahman sudah selesai masyarakat bisa mempergunakannya sebagai sarana beribadah,” ujar Yusuf.

Danramil 0820/02 Wonoasih Kapten Inf Abu memberikan apresiasi atas bantuan yang diberikan Babinsa Koramil 0820/02 Wonoasih dengan membantu kegiatan pengecoran Musala Ar-Rahman dari awal hingga selesai.

“Keberadaan Babinsa pada kegiatan ini disamping dalam rangka memotivasi kegotong royongan masyarakat, juga sebagai sarana dalam berinteraksi dan berkomunikasi sosial bersama masyarakat,” ucap Kapten Inf Abu seusai menerima laporan dari Babinsa tentang pengecoran Mushola Ar-Rahman. (geo/ed2)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas