SEKITAR KITA

Berlubang dan Bergelombang, Jalan Semeru Probolinggo Bakal Diperbaiki

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Rencana perbaikan Jalan Semeru di Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, menuai respon positif warga. Maklum, kondisi jalan yang berlubang dan bergelombang, membuat beberapa pengendara sempat terjerembab.

Seperti sebagaimana yang disampaikan oleh Kusnan (45). Dirinya mengucapkan terima kasih, kepada Wali Kota Probolinggo dan dinas terkait, yang berencana melakukan perbaikan Jalan Semeru dengan aspal hotmix.

baca juga:

“Sebelumnya saya ucapkan terima kasih, dengan rencana perbaikan. Dengan begitu, jalan kami akan bagus dan kami tidak kesulitan lagi untuk mengangkut hasil tani. Termasuk, dalam mengantar anak-anak ke sekolah. Saya mewakili masyarakat di sini, mengucapkan terima kasih,” ujarnya, Selasa (03/08) tadi.

Sementara itu, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Probolinggo, Gigih, menghimbau kepada semua pengendara baik roda dua dan roda empat, agar berhati hati saat melintas diseputaran jalan tersebut. Karena, pihaknya tengah melakukan trayel perbaikan jalan sepanjang 75 meter dan masih menunggu hasil uji lab. Sedangkan pekerjaan di Jalan Semeru, kurang lebih sepanjang 855 meter.

Advertisement

“Sekali lagi, kami meminta kepada masyarakat agar bersabar sebentar. Lalu, tetap berhati-hati saat melintas di jalan itu,” katanya.

Sekedar informasi, Selasa pagi terlihat sudah ada dua pengendara yang terjatuh di jalan tersebut. Beruntung, tidak ada korban jiwa. Kejadian itu, juga terekam melalui CCTV milik warga. (geo/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas