Pemerintahan

Bupati Malang Dampingi Menparekraf Tinjau Toilet Wisata Kelas Internasional di Lembah Indah Malang

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Salah satu destinasi wisata di Kabupaten Malang, mendapat anugerah kunjungan secara langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, yang didampingi Bupati Malang, HM Sanusi bersama Forkopimda Kabupaten Malang. Destinasi yang dimaksud, yakni Lembah Indah Malang, di Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang, Sabtu (16/10/2021).

Menparekraf meninjau secara langsung toilet di Lembah Indah Malang yang dinilai sudah memenuhi kelayakan kelas internasional. “Saya apresiasi karena telah memberikan pendekatan yang sangat humanis dan adil kepada wisatawan yang hadir, baik yang normal maupun yang disabilitas,” kata Sandiaga Salahuddin Uno.

Baca juga:

Perbedaan toilet ini dengan toilet biasanya, adalah ramah disabilitas. Menparekraf mengucapkan terima kasih atas kolaborasi apik yang ditunjukkan.

“Pergi ke Malang naik kereta, keretanya bersih dan juga nyaman. Untuk mendukung revolusi pariwisata, revitalisasi toilet wisata harus terus dilakukan,” tambah Sandiaga Uno.

Advertisement

Dalam kunjungannya itu, Menparekraf didampingi Bupati Malang melakukan peresmian Toilet Wisata dan Ramah Disabilitas Lembah Indah Malang yang ditandai dengan pemotongan pita serta penandatanganan prasasti. (cw1/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas