Sidoarjo

Bupati Sidoarjo Serahkan Bantuan Korban Puting Beliung untuk Warga 3 Kecamatan

Diterbitkan

-

Bupati Sidoarjo Serahkan Bantuan Korban Puting Beliung untuk Warga 3 Kecamatan

Memontum Sidoarjo – Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah menyerahkan bantuan untuk para korban puting beliung di 3 wilayah kecamatan. Yakni Kecamatan Sedati, Buduran, dan Kecamatan Wonoayu. Penyerahan bantuan berupa uang tunai dan bahan bangunan itu diberikan secara simbolis di Pendopo Kecamatan Sedati.

Penyerahan bantuan ini, Bupati Sidoarjo didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sidoarjo, Dwijo Prawito, para Camat, Baznas dan bank pemberi bantuan.

 BANTUAN - Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah menyerahkan bantuan korban puting beliung secara simbolis kepada Camat Sedati, Ridho Prasetyo serta Camat Buduran dan Wonoayu di Kecamatan Sedadi, Sidoarjo, Jumat (8/2/2019)

BANTUAN – Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah menyerahkan bantuan korban puting beliung secara simbolis kepada Camat Sedati, Ridho Prasetyo serta Camat Buduran dan Wonoayu di Kecamatan Sedadi, Sidoarjo, Jumat (8/2/2019)

Kepala BPBD Pemkab Sidoarjo, Dwijo Prawiro mengatakan beberapa daerah di wilayah terkena dampak bencana angin kencang. Diantaranya di Kecamatan Sedati ada 4 desa terdampak bencana. Yakni Desa Gisik Cemandi tardapat 5 rumah yang mendapatkan bantuan berupa 38 Asbes gelombang dan 3 batang kayu, Desa Tambak Cemandi ada 2 rumah terdampak mendapatkan bantuan berupa 29 asbes gelombang dan 24 batang kayu serta bantuan sebesar Rp 20 jt bantuan dari BAZNAS Sidoarjo.

“Rinciannya sebesar Rp 9.200.000 disalurkan kepada 14 warga Desa Kwangsan dan Rp 9.200.000 untuk 19 warga Desa Pepe yang disalurkan secara tunai,” terangnya kepada Memontum.com, Jumat (8/2/2019).

Lebih jauh, Dwijo menguraikan di Kecamatan Buduran, di Desa Sawohan ada 8 rumah terdampak yang mendapatkan bantuan 58 lembar asbes gelombang dan 60 batang kayu, Desa Damarsih terdapat 45 rumah terdampak serta untuk perbaikan 3 fasilitas umum mendapatkan bantuan Rp 10 juta dari BAZNAS Sidoarjo.

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas