Kabupaten Malang

Dandim 0818 Ikut Jalan Sehat Peringatan Harpenas 2018

Diterbitkan

-

Dandim 0818 Ikut Jalan Sehat Peringatan Harpenas 2018

Memontum Malang – Memperingati Hari Perumahan Nasional (Hapernas) 2018 dan Hari Jadi ke-1258 Kabupaten Malang, Bupati Malang Rendra Kresna bersama Forpimda Kabupaten Malang mengikuti jalan sehat yang diikuti ribuan pelajar, Sabtu (6/10/18).

Jalan sehat mengambil stat dan fjnish di Stadion Kanjuruhan Kepanjen Malang. Tampak hadir Dandim 0818 Letkol Inf Ferry Muzawwad S.IP, Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung,SH, SIK, Msi yang ikut mengibarkan bendera start mendampingi Bupati Malang Rendra Kresna.

JALAN SEHAT :Dandim 0818 Letkol Inf Ferry Muzawwad S.IP bersama Bupati Malang Rendra Kresna ikut jalan sehat diantara  ribuan pelajar

JALAN SEHAT :Dandim 0818 Letkol Inf Ferry Muzawwad S.IP bersama Bupati Malang Rendra Kresna ikut jalan sehat diantara ribuan pelajar

Kegiatan jalan sehat yang diselenggarakan oleh Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Kabupaten Malang menyediakan ratusan hadiah menarik lainnya. Dengan hadiah utamanya satu paket umroh ke tanah suci yang berhasil didapat Mujiati asal Desa Tumpangrejo Kecamatan Wonosari .

Dalam sambutannya, Bupati Malang Rendra Kresna mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Malang terkait Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) yang harus dimiliki setiap rumah di Kabupaten Malang. “Kalau belum ber-IMB agar segera diurus agar tidak rugi kedepannya masalah kepastian hukum pada rumah yang dihuni,” himbaunya.(#/ono)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas