Pemerintahan

Dewan Setuju, Puskesmas Harjokuncaran Direlokasi

Diterbitkan

-

Mokhamad Fauzi Komisi 4 DPRD Kabupaten Malang. (sur)
Mokhamad Fauzi Komisi 4 DPRD Kabupaten Malang. (sur)

Memontum Malang – Tanah longsor menerjang plengsengan bagian belakang Puskesmas Desa Harjokuncaran Kecamatan Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang Sabtu (2/11/2019) lalu. Akibat bencana alam tersebut, dua ruang rawat inap dan kamar mandi di Puskesmas setempat ambruk.

Mokhamad Fauzi, Komisi 4 DPRD Kabupaten Malang menjelaskan, permasalahan tersebut sudah tertuang dalam rapat antara komisi 4 dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Malang beberapa waktu lalu.

Kondisi Puskesmas Harjokuncaran usai kejadian. (sur)

Kondisi Puskesmas Harjokuncaran usai kejadian. (sur)

“Masalah Puskesmas Harjokuncaran, sudah kami bicarakan bersama Dinas Kesehatan. Rencananya Puskesmas itu akan direlokasi ke tempat yang lebih aman ” terang politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, Kamis (7/11/2019) siang.

Dikatakan Fauzi, untuk sementara itu,dari pihak Dinkes sudah melakukan perbaikan.

“Proses relokasi harus dimulai tahun ini. Dan itu dengan beberapa tahapan. Salah satunya mengenai pembebasan lahan. Harusnya dicarikan lahan yang terbebas dari longsor. Karena yang saya dengar, kawasan di situ ternyata tanah labil yang rawan longsor,” ulas Fauzi.

Advertisement

Juga dijelaskan Fauzi, untuk tetap memberikan pelayanan terhadap penanganan pasien, Puskesmas Harjokuncaran sudah bekerjasama dengan Puskesmas Turen. (sur/oso)

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas