Lamongan
Hadiri Wisuda Al Qur’an XXIX Yayasan Ponpes Putri Al Fathimiyah, Bupati Lamongan Sampaikan Kebanggan Miliki Generasi Penghafal Al Quran

Memontum Lamongan – Dikalangan umat muslim, membangun karakter generasi muda berwawasan Al Quran menjadi hal yang urgen. Generasi Quran akan menjadikan Al Quran sebagai pedoman dalam segala aspek kehidupan mereka. Inilah yang diharapkan Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, untuk membumikan Al Quran di Kabupaten Lamongan.
“Rasanya bangga sekali saya bisa menghadiri wisuda Al Qur’an di Ponpes Putri Al Fathimiyah ini. Ribuan santri penghafal lulus setiap tahunnya. Banyak sekali generasi Lamongan yang cinta Al Quran. Mudah-mudahan banyak generasi muda yang menjadikan Al Qur’an sebagai pedoman hidupnya dan Lamongan mendapat cahaya Al Quran,” tutur Bupati Yuhronur dalam acara Wisuda Al Qur’an XXIX Yayasan Pondok Pesantren Putri (YPPPi) Al Fathimiyah Desa Banjaranyar Kecamatan Paciran, Minggu (20/02/2022).
Baca juga:
- Wadahi Pelaku Ekonomi Kreatif, Gedung Malang Creative Center Kota Malang Diresmikan Gubernur Jatim
- Pantai Menganti Kebumen Jawa Tengah, Pantai Indah dan Jernih Seindah Pantai di Selandia Baru
- Maling Sapi Terus Hantui Warga Lumajang, Semalam Tiga Ekor Amblas
- Gubernur Jatim bersama Bupati Karna Salurkan Bansos Program Kemiskinan Ekstrem II di Situbondo
- Gantikan Posisi Sang Ayah, PAW Kades Gugul Dilantik Bupati Pamekasan
Untuk membentuk generasi qurani, Pemerintah Kabupaten Lamongan terus mendorong dan mendukung berbagai gerakan menghafal Al Quran, supaya Al Quran dapat senantiasa membumi di Lamongan. Tidak hanya mendukung, Pemkab Lamongan bahkan telah menyiapkan secara khusus beasiswa hingga jenjang S2 bagi generasi muda yang hafal Al Quran 30 juz.
“Mulai tahun 2022 ini, Pemkab Lamongan akan memberikan beasiswa sampai jenjang S2 bagi tahfiz. Untuk itu mari gunakan kesempatan ini sebagai motivasi kita semua. Baik para santri, orangtua dan guru-guru dalam membangun karakter generasi muda yang qurani,” paparnya.
Wisuda yang diikuti 123 santri tersebut turut dihadiri Ketua Rois Syuriah PCNU Lamongan Salim Azhar, KH abdul Ghofur Maimun serta Pengasuh Ponpes Putri Al Fathimiyah, KH Abdulloh Adib Haad. (zen/sit)

-
KREATIF MASYARAKAT5 hari
Warga Junrejo Kota Batu Produksi Mobil Mewah Supercar Lamborghini
-
Kota Batu4 minggu
Mendadak, TPA Tlekung Kota Batu Ditutup Total Per 30 Agustus
-
Hukum & Kriminal2 minggu
Wedding Organizer Asal Lumajang Ditetapkan Tersangka Kasus Kebakaran Bukit Teletubis Bromo
-
Kota Batu2 hari
Mesin Pirolisis Kapasitas 50 Ton Dihibahkan PT Arta Asia Putra ke Pemkot Batu
-
Lumajang3 minggu
Usung Busana Nusantara, Pawai Karnaval Kecamatan Klakah Tuai Apresiasi Positif Cak Thoriq
-
Wisata3 minggu
Pantai Gili Lebak Sumenep, Pesona Keindahan Pantai Berkelas Dunia
-
Kota Batu3 minggu
TPA Tlekung Kota Batu Resmi Ditutup, Warga Sepakat Minta Pj Wali Kota Meneruskan Kepemimpinan
-
Hukum & Kriminal2 minggu
Sidang Praperadilan Uji Materi Dugaan Korupsi di Lumajang Banyak Tak Hadir, Kejari dan Kejagung Tuai Sorotan