SEKITAR KITA

HIPMI Kota Batu Gelar Lomba Desain Arsitektur Diikuti Peserta Seluruh Indonesia

Diterbitkan

-

HIPMI Kota Batu Gelar Lomba Desain Arsitektur Diikuti Peserta Seluruh Indonesia

Memontum Kota Batu – Lomba desain arsitektur yang di helat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kota Batu di minati peserta dari mahasiswa arsitektur seluruh Indonesia, hal ini seperti disampaikan oleh Muhammad Rizky Ramdhan ketua panitia lomba desain arsitektur, Senin (27/1/2020) di pendopo balaikota Among Tani.

“Peserta lomba desain arsitektur ini diikuti sekitar 300 mahasiswa dari seluruh Indonesia dan ada 108 karya arsitektur yang masuk kriteria sesuai dengan standart dari Ikatan Arsitek Indonesia, dengan kegiatan tersebut diharapkan kedepan hasil karyanya bisa menjadi rujukan sebagai desain dalam perencanaan pembangunan yang ada di Kota Batu. Sedangkan untuk juaranya adalah dari 1.UGM, 2. Parahyangan dan Padjajaran serta juara ke 3. Sunan Ampel Surabaya, ” jelas Rizky.

Sementara itu Wakil Walikota Batu H. Punjul Santoso saat menghadiri acara pengumuman pemenang lomba mengatakan ” Pemerintah Kota Batu, sangat mengapresiasi ide yang digagas oleh HIPMI kota batu, harapannya kedepan kaum milenial mampu memanfaatkan teknologi digital guna turut serta dalam membangun kota yang lebih baik.

” Pemerintah Kota Batu sangat mengapresiasi acara seperti ini, kami mendukung sekali bahkan berharap bisa berkolaborasi dengan HIPMI, agar anak -anak muda bisa di gandeng serta dapat memberikan ide yang baik dan bisa berkarya untuk kotanya dengan memanfaatkan tehnologi digital. Dengan begitu akan terbuka selebar-lebarnya segala potensi untuk kemajuan kota, ” begitu tegas punjul. (bir/yan)

Advertisement

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas