Bondowoso
Ingatkan Prokes, Babinsa Tamanan Bondowoso Sasar Pasar Tradisional
Memontum Bondowoso – Babinsa Koramil 0822/06 Tamanan Kodim 0822/Bondowoso, Sertu Faqianto, tidak henti-hentinya dalam mengingatkan warga untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Adalah Pasar Tradisional Tamanan, yang menjadi jujugan sosialisasi, agar masyarakat tetap disiplin, Minggu (03/07/2022) tadi.
Keberadaan pasar tersebut, tidak jauh dari Markas Koramil Tamanan. Selain menghimbau tentang Prokes, Sertu Faqianto juga membagikan masker kepada para pedagang dan pengunjung.
Dengan sikap yang humanis, Babinsa Koramil Tamanan ini membuat pengunjung dan pedagang di dalam pasar menyambut dengan antusias. “Sekarang Covid-19 masih ada. Oleh karena itu, saya ingatkan masyarakat yang berinteraksi di pasar agar tetap pakai masker. Bagi yang tidak bermasker, saya kasik gratis,” ujar Sertu Faqianto.
Baca juga:
- Pj Wali Kota Malang Tekankan Kewaspadaan Dini Jaga Kondusifitas Pilkada 2024
- Peduli Wilayah Kekeringan, Bunda Indah Distribusikan Tangki Air Bersih untuk Masyarakat
- Ketua DPRD Trenggalek Definitif Periode 2024-2029 Resmi Ditetapkan
- Pemkab Jember Hentikan Sementara Penyaluran Bansos, Hibah dan Honor Guru Ngaji
- Besok, 32 Ribu Peserta Bakal Ikuti Tes SKD CPNS di Kota Malang
Pasar merupakan pusat pertemuan orang dengan latar belakang yang berbeda. “Jadi rentan terjadi penularan virus. Sebagai aparat, saya wajib mengingatkan mereka untuk selalu disiplin dalam Prokes,” ujarnya.
TNI bersama Polri dan pemerintah terus melakukan edukasi terhadap masyarakat, agar selalu waspada dan tidak menilai enteng terhadap Virus Corona. Apalagi, sekarang juga ada virus untuk hewan. “Alhamdulillah warga pasar, yang terdiri dari pedagang dan pembeli menerima imbauan kami. Sehingga langsung menggunakan masker serta cuci tangan sebelum dan sesudah melakukan aktivitas,” jelasnya. (zen/gie)