Kota Malang
Jelang Porwarnas, Disporapar Kota Malang Siap Pamerkan Destinasi Wisata Terbaiknya
Memontum Kota Malang – Pekan Olah Raga Wartawan Nasional (Porwarnas) XIII tahun 2022, yang akan digelar di Malang, pada tanggal 21 hingga 27 November mendatang, disambut baik oleh Pemkot Malang. Khususnya, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang, juga siap untuk menunjukan destinasi wisata terbaik yang ada di Kota Malang.
Kepala Disporapar, Baihaqi, menuturkan jika kedatangan para wartawan di Kota Malang nanti, tentu harus dibuat lebih berkesan. Sebab, dengan tulisan yang mereka buat nantinya, bisa menarik para wisatawan dari luar Malang untuk mengunjungi Kota Malang.
“Khusus tanggal 26 nanti, ada agenda kunjungan ke tempat-tempat wisata yang ada di Kota/Kab Malang, dan Kota Batu. Itu harus kita tangkap, dan mengenalkan kepada mereka. Karena mereka juga akan menulis kesannya selama di Malang. Tentu dengan tulisan yang positif nanti, akan lebih banyak lagi wisatawan nasional yang akan datang ke Kota Malang,” jelas Baihaqi, Selasa (15/11/2022) tadi.
Baca juga :
- Pemkab Jember Hentikan Sementara Penyaluran Bansos, Hibah dan Honor Guru Ngaji
- Besok, 32 Ribu Peserta Bakal Ikuti Tes SKD CPNS di Kota Malang
- Pemkab Banyuwangi Raih Penghargaan Penyelenggaraan Air Minum Aman dari Menteri PUPR
- Lihat Konser Pembuka Jombang Fest 2024, Seorang Perempuan Terkena Ledakan Petasan
- Pj Bupati Teguh Buka Gelaran Seminar Kebangsaan di Jombang Fest 2024
Karena nanti, tambahnya, 90 persen kegiatan Porwarnas XIII akan lebih banyak dilakukan di Malang, maka menurutnya itu memberikan efek domino. Seperti, banyaknya hotel di Kota Malang yang akan dipenuhi oleh peserta, kemudian juga destinasi wisata kuliner yang dipastikan banyak dilirik oleh para atlet Porwanas.
“Yang kita tangkap luar biasa, 90 persen ada di Malang. Sehingga 90 persen hotel-hotel yang ada di Malang akan dipenuhi oleh 2300 lebih peserta. Makanya ini menjadi hal yang sangat penting, dan kesempatan bagi Pemerintah Daerah (Pemda) untuk mengenalkan potensi wisatanya,” lanjutnya.
Lebih lanjut dikatakan, jika nanti kedatangan para wartawan bukan hanya untuk bertanding dalam 10 cabang olahraga saja, namun juga akan mengadakan forum silaturahmi untuk membahas desain bidang olahraga ke depannya.
“Nantinya pertandingan yang dilakukan oleh para wartawan disini, ada 10 cabang olahraga. Tetapi, mereka tidak hanya bertanding saja. Melainkan, juga ada forum silaturahmi bagaimana untuk mendesain olahraga ke depan,” imbuhnya. (rsy/sit)