Berita Nasional

Komplek Pasar Induk Caringin Terbakar, Seorang Perempuan Dilaporkan Meninggal

Diterbitkan

-

Memontum Kota Bandung – Komplek Pasar Induk Caringin di Desa Babakan Ciparay, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, terbakar Rabu (07/06/2023) sekitar pukul 13.40. Selain menghanguskan empat Ruko, kebakaran ini juga mengakibatkan satu korban jiwa yang disebut-sebut bernama Yuyun (48), yang merupakan pegawai dari salah satu toko.

Informasi Memontum.com, bahwa asap hitam tiba-tiba keluar mengepul dari bangunan Lantai II di salah satu bangunan Pasar Induk Caringin. Kejadian itu, kontan membuat panik warga. Apalagi, tampak api sudah berkobar merembet ke bangunan lain di kawasan itu.

Kejadian itu, pun segera dilaporkan ke petugas Damkar hingga tiba di lokasi kejadian. Beberapa personel dan kendaraan pemadam dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, kemudian berjibaku melakukan pemadaman.

Baca juga :

Advertisement

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana, menjelaskan bahwa korban kemungkinan terjebak di dalam di Lantai II. Pihaknya menjelaskan, bahwa lokasi itu tempat berjualan alat tulis kantor. Sehingga banyak kertas, plastik dan tinta print yang mudah terbakar.

Dalam kebakaran ini sebanyak empat ruko, yakni tiga ruko berjualan alat tulis kantor dan satu ruko berjualan plastik. Belum diketahui secara pasti, apa penyebab kebakaran tersebut. Saat ini petugas kepolisian masih terus melakukan penyelidikan.

“Untuk identitas pasti korban, nanti menunggu petugas Inafis dari kepolisian,” kata Gun Gun Sumaryana. (gie)

Advertisement
Lewat ke baris perkakas