Kota Batu
Kota Wisata Batu Dihantui Pohon Tumbang
Memontum Kota Batu — Hujan disertai angin kencang mengancam warga Batu, selama dua hari hujan yang mengguyur Batu menumbangkan beberapa pohon dan membahayakan masyakarat sekitar. Saat ini Batu dalam keadaan gawat darurat pohon tumbang.
Kejadian pohon tumbang pertama ada di Jl Mawar 17A, Kelurahan Songgokerto. Pohon tinggi 20 meter berdiameter 1,5 metet roboh dan menimpa salah 1 warung milik warga. Untung saja tidak ada korban jiwa dalam musibah.
“Pohon tiba-tiba roboh pada Hari Sabtu (16/12/2017) sekitar pukul 14.39 Wib, saat saya sedang sholat Dhuhur. Untung saja saya tidak apa-apa meskipun atap dan tembok jebol,” terang Markati pemilik warung, Minggu (17/12/2017).
Kemudian, hujan disertai angin juga mengakibatkan pohon tumbang di Jl Panglima Sudirman Nomor 64, Kecamatan Batu, Minggu siang pukul 12.00 Wib. Akibatnya pohon setinggi 3-4 meter diameter 25 cm yang roboh tersangkut ditiang listrik, bahkan dahan pohon menimpa pengendara mobil Cary warna hijau yang sedang melintas.
Setiap ada kejadian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Batu bersama Koramil Batu, Polres Batu, perangkat desa, Brantas Rescue dan Garda Relawan serta warga sekitar bahu membahu membersihkan ranting dan batang pohon akibat musibah tersebut.
“Usai menerima informasi, kami pun langsung menkaji dengan cepat, mendatangi lokasi dan melakukan sterilisasi dengan membersihkan batang dan ranting pohon, ” jelas Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Batu Achmad Choirur Rochim.
Rochim berpesan jika saat hujan dan angin melanda masyarakat perlu waspada dan berhati-hati. Untuk pengendara dirinya menyarankan supaya berhenti dan mencair tempat berteduh yang aman.
“Masyarakat harus waspada dan hati-hati jika hujan angin melanda. Lebih baik berhenti dan mencari tempat yang aman untuk berteduh sejenak,” pesan Rochim. (lih/yan)