KREATIF MASYARAKAT

‘Ngalam Bungkus’ Ajang Pameran Produk Kemasan Desainer

Diterbitkan

-

Memontum Malang Kota – Berangkat dari melihat desain kemasan yang sangat penting untuk pelaku usaha, Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) Malang, mengadakan pameran. Acara bertajuk ‘Ngalam Bungkus’ itu, berlangsung di Gedung Dewan Kesenian Malang (DKM), mulai 8-11 Desember 2020.

Terdapat sekitar 150 produk desain kemasan, yang terpajang di ruangan Gedung DKM. ADGI sendiri, sering terlibat dalam program pengembangan desain kemasan. Baik itu di tingkat kotabatau regional sampai Internasional.
“Karya yang ditampilkan terdiri dari gabungan para desainer professional, maupun mahasiswa DKV (desain komunikasi visual) dari 5 kampus. Yaitu UM, Stiki, Machung, Binus, dan Institut Asia,” kata Person In Charge (penanggung jawab) kegiatan, Ardiansyah Rahmat Akbar.

Ditambahkan Ardiansyah, produk yang dimunculkan dalam ‘Ngalam Bungkus’ merupakan hasil seleksi. Yaitu, dari program terdahulu yang sudah pernah dijalankan ADGI dan bekerjasama dengan berbagai pihak. Lain halnya dengan karya mahasiswa, seleksi dilakukan melalui pihak kampus. “Jadi memang semua produk kemasan di sini adalah karya-karya yang terakurasi,” katanya Rabu (9/12) tadi.

Masih menurut dirinya, pameran tersebut menyasar dua target. Pertama adalah pelaku bisnis, di mana ADGI memberikan referensi sejauh mana perkembangan desain kemasan. Tidak hanya bisa diwujudkan, tetapi juga dapat meningkatkan nilai jual produk pebisnis.

Advertisement

Lalu ke dua, bagi desainer diharapkan mereka mampu update referensi guna merancang desain dikemudian hari. “Di setiap desain kemasan ditampilkan juga sosial media desainer. Tujuannya, jika ada pelaku bisnis yang tertarik dengan desain tersebut, bisa langsung menghubungi desainernya,” urainya. (cw1/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas