Bondowoso

Nyalip di Tikungan, Bus Pariwisata Masuk Jurang

Diterbitkan

-

Memontum Bondowoso—— Bus Pariwisata Restu Agung yang mengangkut 60penumpang peziarah ke Wali Lima, jatuh ke jurang sedalam 7 meter di DesaBandelan Kecamatan Binakal, Kabupaten Bondowoso. Badan bus terbalik dengan rodabagian kanan berada di atas.

Salim Umar, saksi mata yang melihatperistiwa kecelakaan lalu lintas ini menuturkan, kecelakaan berawal darikendaraan bus pariwisata dari arah Bondowoso menuju arah Surabaya. Di TempatKejadian Perkara (TKP), Bus tersebut menyalip kendaraan truck di depannya.

Namun dari arah berlawanan melajusebuah sepeda motor dengan kecepatan tinggi. “Karena terlalu mepet, Bus menabrak pengendara motor, dan langsungjatuh ke jurang,” katanya. Dalam kecelakaan tersebut penumpang bus yangdisopiri Heri (40) warga Jember ini selamat dari maut, dan hanya mengalami lukaringan.

Walau selamat, Heri tampak shock.Pantauan media ini, kecelakaan lalu lintas ini terjadi di tanjakan pal 9 DesaBandelan Kecamatan Binakal. Di daerah ini memang seringkali terjadi laka lantaskarena kondisi jalan yang sempit, menanjak dan berkelok.

Advertisement

Kecelakaan ini menimbulkan kemacetandi jalur arak-arak Bondowoso – Surabaya, namun berhasil diurai petugaskepolisian setempat. Mayoritas penumpang berasal dari tiga desa, yaitu DesaKretek, Paguan, Sumberkolak dan Kemuningan Kecamatan Taman Krocok KabupatenBondowoso yang hendak berziarah ke Wali Lima. (sam/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas