Jember
Perekaman e-KTP Jember Capai 99 Persen
Memontum Jember – Perekaman e-KTP atau KTP Elektronik di Kabupaten Jember, hingga saat ini nyaris tuntas. Kurang lebih sekitar 99 persen, data masyarakat yang sudah masuk dalam perekaman.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember, Isnaini Dwi Susanti, mengatakan bahwa berdasarkan data pelayanan dari jumlah penduduk Jember 2.566.692 jiwa, perekaman e-KTP sudah mencapai 99,13 persen yang memiliki KTP.
“Hingga saat ini, jumlah warga yang sudah memiliki KTP, kurang lebih sekitar 1.980.781 jiwa,” kata Isnaini, saat dikonfirmasi di kantornya di Jalan Jawa Sumbersari, Kabupaten Jember, Rabu (4/11) tadi.
Ditambahkannya, bahwa dokumen administrasi kependudukan ini, merupakan kebutuhan dasar yang harus dipenuhi. Karena Nomor Induk Kependudukan (NIK), dapat digunakan untuk berbagai transaksi dan melakukan verifikasi data bantuan untuk pelayanan publik. Diantaranya, seperti pendaftaran prakerja.
Untuk memenuhi kebutuhan itu, ujar mantan Kepala Dinas Sosial, Dispendukcapil menyediakan pelayanan setiap hari. Selain itu, juga membuka pelayanan di ruang terbuka hijau seperti di Jalan Gajah Mada, ada juga di Lapangan Kecamatan Sukorejo.
“Tidak ada libur Senin sampai Minggu, minimal kami melakukan perekaman 300 orang. Mudah-mudahan, kami bisa mencapai target di tahun ini. Karena, yang belum disetor untuk perekaman hanya sekitar 0,87 persen atau 17.252,” terangnya.
Dispendukcapil Jember sendiri, sampai sekarang masih melakukan soliasasi mengenai perekaman. Baik itu sosialisasi melalui media massa, Dispendukcapil menyapa masyarakat, YouTube maupun kegiatan langsung ke masyarakat dengan jemput bola dan melakukan sosilisasi di media sosial. (bud/sit)