Situbondo

Peringati Bhayangkara ke-72, Polres Situbondo Ekspedisi Merah Putih di Puncak Argopuro

Diterbitkan

-

Peringati Bhayangkara ke-72, Polres Situbondo Ekspedisi Merah Putih di Puncak Argopuro

Memontum Situbondo – Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono,SH.,SIK.,MH. bersama Bupati Situbondo H.Dadang Wigiarto,SH dan Dandim 0823 Situbondo Letkol Inf Akhmad Juni Toa,SE.,Mi.Pol melaksanakan kegiatan sosial memberikan bantuan kepada masyarakat di lereng Rengganis tepatnya di desa Baderan Kecamatan Sumbermalang, Minggu (8/7/2018)

Kegiatan sosial ini merupakan rangkaian Ekspedisi Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-72 dan promosi lereng rengganis wisata Cikasur gunung Argopuro menyambut tahun kunjungan wisata tahun 2019 di Kabupaten Situbondo.

Kegiatan diikuti oleh Bupati Situbondo H.Dadang Wigiarto,SH, Dandim 0823 Situbondo Letkol Inf Akhmad Juni Toa,SE.,Mi.Pol, Wabup Ir.H.Yoyok Mulyadi,M.Si, Waka Polres Kompol Iswahab,SH, pejabat Utama, Kapolsek Jajaran dan Komunitas Bhayangkara Trail Situbondo.

Sebelum menuju wisata Cikasur, Kapolres beserta rombongan memberikan bantuan 30 paket sembako kepada warga di lereng Rengganis yang jauh dari kehidupan perkotaan karena di jalur atau akses jalan yang terjal sehingga hanya bisa dilalui sepeda motor dan taril.

Advertisement

“ bantuan sembako ini sebagai wujud rasa syukur kepada Alllah SWT dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-72 dan juga memperkenalkan destinasi wisata rengganis, cikasir di gunung Argopuro, “ ucap AKBP Awan Hariono

Usai memberikan bantuan sembako rombongan melanjutkan perjalanan menuju wisata Cikasur dengan menelusuri lereng rengganis yang memiliki view eksotis dan jalur yang menguji adrenalin.

Sampai di puncak Cikasur, Kapolres, Dandim, Bupati dan rombongan mengibarkan bendera merah putih wujuda rasa cinta tanah air, NKRI sekaligus bentuk rasa syukur atas kebesaran Allah SWT akan penciptaan alam. (im/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas