Trenggalek

Ratusan Personil Gabungan Diterjunkan Amankan Natal dan Tahun Baru di Trenggalek

Diterbitkan

-

Ratusan Personil Gabungan Diterjunkan Amankan Natal dan Tahun Baru di Trenggalek

Polres Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2017

 
Memontum Trenggalek — Ratusan anggota Kepolisian Resort Trenggalek siap diterjunkan dalam rangka pengamanan perayaan Natal tahun 2017 dan Tahun Baru 2018. Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Natal dan tahun baru 2018, kepolisian Resort Trenggalek melaksanakan Apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2017.

Seperti yang dilakukan pada tahun – tahun sebelumnya, menghadapi perayaan Natal dan tahun baru 2018 pihak kepolisian selalu menyiagakan 5 pos diantaranya 4 Pos Pengamanan dan 1 Pos Pantau.

Saat dikonfirmasi usai apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2017, Kapolres Trenggalek AKBP Didit Bambang Wibowo S mengatakan bahwa memasuki musim libur panjang, banyak masyarakat yang memilih untuk menghabiskan waktu untuk mendatangi lokasi – lokasi wisata utamanya di Kabupaten Trenggalek. “Mengingat musim libur panjang telah tiba, banyak masyarakat yang memanfaatkan waktunya untuk mendatangi tempat – tempat wisata yang ada di Kabupaten Trenggalek. Untuk itu, guna mengantisipasi terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan, pihak kepolisian Resort Trenggalek akan menyiapkan pos – pos pengamanan bersama instansi terkait guna memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya, Kamis (21/12/2017).

Diakui Didit, 5 pos pengamanan ini akan diposisikan di titik – titik rawan kemacetan dan rawan laka lantas. Selain itu, pihaknya juga akan memberikan 1 Pos Keseimbangan dengan tujuan memberikan rasa aman dan dapat meminimalisir adanya permasalahan – permasalahan.

Advertisement

Pos Keseimbangan, lebih lanjut, akan dibuat secara terpadu yang nantinya akan melibatkan dari pihak TNI, Polri dan Pemerintah Kabupaten. Dimana jika terjadi potensi bencana di suatu wilayah di Kabupaten Trenggalek, Pos Keseimbangan ini akan membantu menyelesaikan permasalahan dengan berkoordinasi bersama instansi yang bersangkutan.

“Untuk titik konsentrasi pengamanan kali ini, kita menganalisis ada di 2 titik yaitu di pusat kota Alun – Alun Trenggalek dan lokasi wisata yang ada di Kecamatan Watulimo. Karena di 2 titik ini, selalu menjadi pusat perhatian saat menjelang perayaan tahun baru, ” imbuhnya.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Trenggalek untuk tetap menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan jelang perayaan Natal dan tahun baru 2018.

“Seperti yang sudah kami sampaikan kepada para kepala desa khususnya di wilayah pesisir pantai untuk memasang himbauan atau larangan kepada pengunjung untuk berhati – hati jika berada di kawasan Pantai,” tutur Didit.

Advertisement

Memasuki libur panjang dalam perayaan Natal tahun 2017 dan Tahun Baru 2018, sebanyak 175 personil dari kepolisian Resort Trenggalek yang siap diterjunkan dalam rangka pengamanan terhadap masyarakat dan bersinergi dengan beberapa instansi terkait. (mil/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas