Kota Batu

Tahun 2020 Kota Batu Ada Kelebihan Anggaran Rp 261 Miliar

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – Kota Batu telah merekap dan memastikan Sisa lebih anggaran (SILPa) untuk APBD tahun 2020 mencapai Rp 261 miliar. Angka tersebut turun dari SILPa APBD tahun 2019 yang mencapai Rp 310 miliar. Hal itu telah disampaikan oleh Wakil Wali Kota Batu, Ir. Punjul Santoso.

“Ini lebih rendah dari tahun kemarin, artinya untuk belanja atau serapan yang dilakukan OPD sudah maksimal,” ujar Punjul.

Lebih lanjut, dari perhitungan SILPa Rp 261 miliar tersebut, pihaknya akan meminta laporan tiap OPD apa penyebab adanya SILPa. Sehingga diketahui program dari tiap OPD yang berjalan dan tidak berjalan.

“Setiap OPD diminta Bu Wali untuk membuat laporan. Mana program tidak jalan dan kenapa tidak bisa dikerjakan,” ungkap Ketua DPC DPI Kota Batu ini.

Advertisement

Harapannya, tahun 2021 ini pihaknya meminta agar tiap dinas menarget tiap triwulan untuk bisa menyelesaikan program yang diajukan.

Mengingat saat ini telah dipermudah dengan Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD). Tujuannya, mewujudkan pemerintahan yang akuntabel, transparan dan efektif.

Punjul memberikan rincian secara detail, untuk Pendapatan APBD Kota Batu tahun 2020 per 31 Desember juga mencapai target dari Rp 844,8 miliar terealisasi Rp 857,5 miliar atau mencapai 101,5 persen.

Dengan rincian PAD dari target Rp 110,9 miliar terealisasi Rp 135,3 miliar atau 121,98 persen dan Dana Perimbangan dari target Rp 567,9 milir terealisasi Rp 591,9 atau 104,22 persen.

Advertisement

Untuk Belanja APBD Kota Batu tahun 2020 per 31 Desember. Dari anggaran belanja Rp 1,1 triliun mampu terserap Rp 856,4 miliar atau 74,24 persen. Dengan rincian belanja oprasi dan modal senilai Rp 1 triliun terserap Rp 818,3 miliar atau 78,11 persen.

Serta belanja Tak terduga dari Rp 96,5 miliar terserap Rp 28,8 miliar atau 29,84 miliar. Sedang untuk transfer Rp 9,36 miliar terserap Rp 9,32 miliar atau 99,5 persen. (Cw2/ed2)

Advertisement
Lewat ke baris perkakas