Kabupaten Malang

Tiga Pimpinan Kapolres Malang Raya Raih Plakat WBK 2018 dari MenPAN RB

Diterbitkan

-

Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung, S.H, SIK, Msi

Memontum Malang-Zona Integritas  (ZI) adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK ) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani  (WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

Komitmen tersebut telah dibuktikan tiga pimpinan Kapolres Malang Raya dengan berhasil menerima piagam atau plakat WBK dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) yang akan diserahkan  di Jakarta, Senin (10/12/18).

Ketiga pimpinan tersebut yakni Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri, SIK, MH, Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung, S.H, SIK, Msi dan Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, SIK.

Perlu diketahui, dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik, institusi penegak hukum di tanah air, yakni Kepolisian Republik Indonesia (Polri)  tahun ini mengajukan lebih dari 200 unit kerja, dari tahun 2017 hanya 72 unit kerja.

Advertisement

Kepada Memontum.com, Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung menuturkan, keberhasilan Polres Malang meraih predikat WBK dari MenPAN RB tidak terlepas dari komitmen bersama seluruh anggota Polres Malang. “Pembangunan ZI akan terus  berlanjut di setiap unit kerja di kepolisian berpegang pada  Pepres (Peraturan   Presiden   ) Nomor   81   Tahun   2010   tentang   Grand   Design Reformasi   Birokrasi   yang   mengatur   tentang   pelaksanaan   program reformasi  birokrasi,” jelasnya.

Peraturan  tersebut  menargetkan  tercapainya  tiga sasaran  hasil  utama   yaitu  peningkatan  kapasitas  dan  akuntabilitas organisasi,  pemerintah  yang  bersih  dan  bebas  KKN,  serta  peningkatan pelayanan  publik.

“Alhamdulillah Polres Malang berserta Polres yang ada di wilayah Malang Raya memenuhi syarat indikator hasil WBK dan memperoleh hasil penilaian indikator proses di atas 75 pada ZI yang telah memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WDP) dari BPK atas laporan keuangannya,” terangnya.

Polres Malang, lanjut Kapolres, akan terus berusaha memberikan   edukasi pembangunan ZI dengan berbagai inovasi pelayanan  terbaru seperti hadirnya aplikasi M Plus T-Cash  telkomsel pembayaran PNBP SIM dan SKCK tanpa uang Cash

Advertisement

“Semua itu demi meningkatkan rasa kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri sejalan dengan program Promoter Kapolri ,” tegasnya.

Dari informasi yang Memontum dapat, untuk wilayah Polda Jatim selain Polres Malang Kota, Polres Malang Kabupaten dan Polres Batu yang meriah plakat WBK dari MenPAN RB.

Masih ada beberapa Polres lainnya di jajaran Polda Jatim  yang juga mendapatkan plakat WBK dari MenPAN RB seperti Polres  Mojokerto Kota dan Polres Mojokerto  Kabupaten serta Polres Lamongan. (fik/ono)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas