Bondowoso
Jelang Nataru, Harga Cabai dan Minyak Goreng Naik
Memontum Bondowoso – Menjelang Natal dan tahun baru (Nataru) kebutuhan bahan pokok cabai rawit dan minyak goreng, terus merangkak naik. Kondisi itu pun, kontan menuai perhatian sejumlah Ibu Rumah Tangga (IRT). Sebagaimana yang disampaikan Lastri, IRT warga Desa Lombok Kulon, Kecamatan Wonosari.
“Cabai rawit dan minyak goreng merupakan kebutuhan pokok yang diperlukan setiap hari oleh IRT. Sementara saat ini, harganya mulai sangat mahal. Sebagai IRT, tentu harapannya mulai turun kembali atau normal,” kata Lastri, Minggu (12/12/2021).
Baca juga :
- Ketua DPRD Trenggalek Definitif Periode 2024-2029 Resmi Ditetapkan
- Pemkab Jember Hentikan Sementara Penyaluran Bansos, Hibah dan Honor Guru Ngaji
- Besok, 32 Ribu Peserta Bakal Ikuti Tes SKD CPNS di Kota Malang
- Pemkab Banyuwangi Raih Penghargaan Penyelenggaraan Air Minum Aman dari Menteri PUPR
- Lihat Konser Pembuka Jombang Fest 2024, Seorang Perempuan Terkena Ledakan Petasan
Ditambahkannya, harga cabai rawit merah tembus kurang lebih Rp 59 ribu per kilogram. Padahal, sehari sebelumnya masih Rp 57 ribu per kg. Sedangkan harga minyak goreng, dari sebelumnya Rp 20 per liter, pun juga mengalami kenaikan sama.
Lastri mengatakan, walaupun harga kebutuhan pokok terus merangkak naik, namun dirinya tetap membeli. Hal itu, karena untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.
Pantauan memontum.com, harga ayam potong di Pasar Induk Bondowoso (PIB) terpantau stabil, yakni Rp 32 ribu per kilogram. Sementara beras medium Rp 10 ribu per kilogram, gula pasir Rp 12 ribu/kg, sayur-mayur (sawi, bayam, kacang panjang) Rp 1500 per ikat. (sam/sit)