Politik

Komisi III DPRD Sumenep Dukung Penambahan Armada Penyebrangan Kapal Kalianget – Talango

Diterbitkan

-

Komisi III DPRD Sumenep Dukung Penambahan Armada Penyebrangan Kapal Kalianget - Talango

Memontum Sumenep – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumenep, memberikan respon baik terkait penambahan armada baru di Pelabuhan Kalianget menuju Pulau Talango, Sumenep.

Diketahui, armada baru di penyeberangan Kalianget, direncanakan beroperasi pada Jumat (22/04/2022) besok. Hal itu, mendapat dukungan dari Ketua Komisi III DPRD Sumenep, Dul Siam. “Semoga rencana ini berjalan dengan baik dan lancar, sebagaimana permintaan masyarakat,” katanya.

Menurutnya, penambahan armada baru penyeberangan tersebut sebagai solusi dari pemerintah untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi di penyeberangan Kalianget maupun Talango. “Dengan keberadaan armada baru itu dapat mempermudah akses bagi masyarakat yang hendak melakukan aktivitas ke darat serta meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar,” ujarnya.

Baca juga :

Advertisement

Diharapkan, dengan adanya penambahan armada baru tersebut bisa mempermudah masyakarat luar Sumenep yang hendak berwisata religi ke Asta Said Yusuf Talango. “Nah ini langkah yang sangat konkrit sekali untuk kita dukung,” terangnya.

Sekretaris DPC PKB Sumenep itu menegaskan, bahwa penambahan armada di penyeberangan Kalianget-Talango merupakan permintaan masyarakat kepada Komisi III pada waktu lalu. “Kita kabulkan permintaan masyarakat itu. Karena apapun permintaan masyarakat harus dipenuhi guna menunjang kenyamanan bersama,” ujarnya. (dan/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas