Sidoarjo

Sidoarjo Terima Tim Kirab Sepeda Onthel Tua 2018

Diterbitkan

-

Sidoarjo Terima Tim Kirab Sepeda Onthel Tua 2018

MeMontum Sidoarjo — Untuk pertama kali kongres International Veteran Cycling Association (IVCA) digelar di Indonesia. Kongres pecinta sepeda tua tingkat internasional yang ke 37 ini bakal diselenggarakan di Denpasar, Bali tanggal 12-16 April 2018 besok.

Selain agenda kongres juga akan digelar rally assosiasi internasional pecinta sepeda tua. Mengawali perhelatan akbar itu, digelar kirab IVCA 2018 dengan bersepeda. Kirab ini dimulai dari Anyer Banten tanggal 24 Maret 2018 lalu. Tim kirab IVCA dari berbagai Komunitas Sepeda Tua Seluruh Indonesia (Kosti) tiba di Kabupaten Sidoarjo, Selasa (03/04/2018) malam.

Tim yang berjumlah 28 orang ini menyempatkan diri berkunjung ke Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo. Kedatangannya disambut Wakil Bupati Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin.

Mewakili Bupati Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin mengucapkan selamat datang kepada tim kirab IVCA yang sampai di Kabupaten Sidoarjo. Ia berharap kehadiran tim kirab akan menjadi motivasi masyarakat Sidoarjo untuk lebih mencintai olah raga bersepada. Apalagi, olah raga bersepada masyarakat Sidoarjo cukup baik. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya masyarakat Sidoarjo yang memanfaatkan Car Free Day dengan bersepada.

Advertisement

“Kami berharap bersepeda akan menjadi pola hidup modern untuk hidup sehat. Mudah-mudahan bisa menjadi virus baik bagi masyarakat untuk menjadikan pola hidup yang sehat, hemat dan akan berdampak baik bagi lingkungan,” terang Nur Ahmad Syaifuddin kepada Memontum.com, Selasa (03/04/2018) malam.

Selain itu, kata Cak Nur, pihaknya berharap rombongan IVCA dapat menikmati keliling Kabupaten Sidoarjo. Menurutnya, ada banyak tempat wisata yang dapat dikunjungi di Sidoarjo. Diantaranya, Museum Mpu Tantular, Lumpur Lapindo serta obyek wisata Candipari dan pusat kerajinan tas dan koper Intako Tanggulangin.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas