Kota Malang

Rektor UIN Maliki Ingin Kedua Belah Pihak Saling Menyadari, Diselesaikan Berdasarkan Norma Islami

Diterbitkan

-

Rektor UIN Maliki Ingin Kedua Belah Pihak Saling Menyadari, Diselesaikan Berdasarkan Norma Islami

Memontum Kota Malang — Terkait permasalahan Dr HM Zainudin dengan Prof Imam Suprayogo, membuat Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim (Maliki) turun tangan. Rektor UIN Maliki Prof Abdul Haris mengatakan bahwa pihaknya sudah menghubungi Prom Imam Suprayogo untuk datang ke rektorat untuk membicarakan permasalahan ini.

“Kalau misalnya ada hal-hal yang dianggap salah, apalagi yang menganggap itu dari anggota Senat, mestinya didiskusikan dilembaga senat universitas. Saya sendiri awalnya tidak tahu. Saya sudah japri ke Prof Imam. Secara umum kalau ada yang janggal dan tidak benar datanglah ke kampus,” ujar Prof Haris.

(baca juga : Prof Imam Suprayogo Geram, Bukunya Diplagiat )

Namun sampai saat ini Prof Imam Suprayogo belum menemuinya. “Kalau lewat undangan resmi belum. Saya mengundangnya secara japri. Sampai saat ini prof Imam belum hadir. Untuk klarifikasikasi kan harusnya ketemu. Sampai sekarang pak Imam masih Pegawai Negeri Sipil dan tugasnya sebagai dosen di UIN Maliki. Jadi Pak Imam adalah orang dalam UIN Maliki, harusnya konfirmasi ke pimpinan. Kalau ada hal yang dianggap tidak benar, harusnya menghadap ke rektor. Kita akan bicarakan masalah ini di Kampus,” ujar Prof Haris.

Advertisement

Pihaknya berharap permasalahan dugaan plagiasi ini dapat diselesaikan dengan baik dan kekeluargaan.

(baca juga : Dugaan Plagiat PR I UIN, Zainudin: Tuduhan Plagiat Tidak Benar )

“Bisa mendamaikan, bisa juga yang lain. Namun tujuannya diselesaikan di atas norma-norma Islami. Itu penting, karena kita ini menjadi contoh sebagai orang yang diberi amanah untuk mendidik bangsa ini dengan dasar Islam. Tanggung jawab bukan hanya di dunia, namun sampai di akhir di hadapan Tuhan. Salah satu ciri orang beriman seperti itu. Harapan saya saling menyadari atas keterbasan sebagai manusia,” ujar Prof Haris. (gie/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas