Jember

Usai Uji Publik, GTT Bakal Segera Mendapat Surat Tugas

Diterbitkan

-

Bupati Faida saat memberikan pengarahan di depan para GTT.

Memontum Jember – Setelah melakukan uji publik dan masukan dari guru Guru Tidak Tetap (GTT), dalam waktu dekat ini Bupati Jember dr. Hj. Faida, MMR  akan segera menerbitkan surat tugas bagi. “Saya berjanji surat penugasan GTT yang diberikan atas keadilan berbasis data dan kebutuhan sekolah. Termasuk masa kerja GTT menjadi pertimbangan nomor urut ditempatkan lebih dekat dengan tempat tinggalnya sesuai kebutuhan sekolah,” ujar Bupati Faida saat mengumpulkan para GTT di Pendopo Wahya Wibawagraha, Selasa (15/5/2018).

Dia menambahkan, nanti sisanya dengan masa kerja lebih rendah ditempatkan di wilayah kecamatan yang masih lowong. Berdasarkan data dari Pemkab Jember menyebutkan, Formasi Lowong GTT di Sekolah Dasar Negeri yakni terdapat angka kebutuhan guru sebanyak 8.912 guru, sedangkan jumlah guru PNS hanya 5.902 guru. Jadi ada selisih kekurangan guru sekitar 3.010 orang. Sementara untuk data Formasi Lowong di SMPN yakni kebutuhan guru 2.397 orang, namun guru PNS hanya 1.453 guru. Jadi ada selisih kekurangan guru sekitar 944 orang.

Sementara berdasarkan verifikasi data blanko harapan, jumlah guru GTT di Jember saat ini ada sekitar 4.905 orang, dengan sisa akhir verifikasi ada sekitar 4.761 orang.

Bupati Faida menambahkan, dalam membangun dunia pendidikan yang lebih baik, pemerataan kualitas pendidikan harus dilakukan. Termasuk berbagai masukan dari GTT setelah dilakukan uji publik dan kemudian diketahui setelah dipelajari, maka akan dicocokkan dengan data yang ada dengan kebutuhan sekolah. “Setelah uji publik, kita berikan arahan kepada GTT sebelum surat penugasan kita berikan. Jadi, membangun Jember sejatinya adalah membangun sumber daya manusia,” terangnya. (ren/min)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas