Lamongan

Menlu Belanda Kunjungi Waduk Prijetan di Kecamatan Kedungpring

Diterbitkan

-

Menlu Belanda Kunjungi Waduk Prijetan di Kecamatan Kedungpring

* Jenguk Makam Kakeknya di Area Waduk

Memontum Lamongan – Dalam kunjungan kerja ke Indonesia Menteri Luar Negeri dari Kerajaan Belanda, H.E. Stef Blok menyempatkan mengunjungi Waduk Prijetan di Dusun Janten, Desa Tenggerejo, Kecamatan Kedungpring, Kabupaten Lamongan, Rabu (3/7/2018).

Dalam kesempatan tersebut Stef sapaan akrabnya berharap, kerja sama di bidang sumber daya air antara pemerintah Belanda dan Indonesia terus ditingkatkan. Kerjasama tersebut diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan para petani.

“Karena bagi petani adanya irigasi untuk mengairi sawah sangat penting. Selain itu juga untuk penyediaan air bersih,” kata H.E Stef Blok.

Selain bentuk kerjasama yang konkrit di bidang sumberdaya air ini, Stef menegaskan Pemerintah Belanda telah menyediakan beasiswa bagi mahasiswa asal Indonesia yang menempuh pendidikan dibidang sumberdaya air di perguruan tinggi di Belanda.

Advertisement

Baca Juga; Waduk Tertua Berumur LeBih 100 Tahun Ada di Kedungpring Lamongan

“Pemerintah Belanda menyiapkan program beasiswa bagi mahasiswa asal Indonesia yang berkuliah terkait bidang sumber daya air di Belanda,” ungkapnya di hadapan Bupati Lamongan dan Sekertaris Direktorat Sumber Daya Air Kementrian PUPR, M Arsyadi.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas