Kediri

Karnaval Desa Pagu, Perangkat Desa Didapuk Menjadi Punokawan

Diterbitkan

-

Memontum Kediri—-Dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke 73 Desa Pagu Kecamatan Wates Kabupaten Kediri menggelar karnaval mengelilingi desa setempat Sabtu (25/8/2018)

Perayaan karnaval tersebut mendapat apresiasi yang cukup bagus dari warga Pagu, karena para perangkat Desa pagu mau  memerankan tokoh pewayangan, yakni punokawan.

Ketua Panitia karnaval Badowi mengatakan berterima kasih kepada warga Desa Pagu, ” Saya mengucapkan terima kasih atas partisipasinya dalam memeriahkan acara karnaval HUT Kemerdekaan RI Ke 73, ” katanya.

Karnaval Desa Pagu kali ini diikuti hampir 2000 peserta, yang terdiri dari  elemen masyarakat  yakni siswa TK/PAUD/ RA, SD/MI, dan masyarakat umum.

Advertisement

Kepala Desa Pagu Moh Joko menyampaikan, mudah mudahan Desa Pagu  menjadi desa yang tentram, aman, makmur dan damai. ” Saya sebagai kepala desa berharap, dengan acara karnaval ini untuk memberikan tontonan kepada masyarakat sekaligus menjadi tuntunan, demgan harapan  masyarakat Desa Pagu menjadi makmur dan sejahtera, ” kata Moh Joko. .

Pada karnaval itu Kades Pagu Moh Joko didandani memjadi Puntodewo, Sekdes Pagu Moh Khusen memjadi Semar.

Sementara itu Moh mahbub (Kasun) memjadi Petrok,

Moh kanapi (Kasun) memjadi Bima, Sujono (Kaur Umum) memjadi   Bagong, Badowi (Kaur Pemb)  memjadi Gareng, Moh Ilyas (Kesra)  memjadi Nakula Sadewo, Moh Supanji (Kasun)  memjadi  Arjunomoh, Buyung (Kaur Keuangan) memjadi Anoman.

Advertisement

Karnaval diberangkatkan pukul 13:00 Wib oleh Fauzi Ketua BPD setempat dari Dusun Butuh dan diteruskan  mengelilingi 5 dusun yang di miliki Desa Pagu.(im/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas