Situbondo

Ribuan Miras Berbagai Merek Dimusnahkan Polres Situbondo

Diterbitkan

-

Ribuan Miras Berbagai Merek Dimusnahkan Polres Situbondo

Memontum Situbondo – Polres Situbondo memusnahkan ribuan botol minuman keras (miras) berbagai merek hasil operasi Menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2019, yang bertempat di halaman Mapolres Situbondo. Juma’at Sore (21/12/18).

Kapolres Situbondo, AKBP Awan Hariono mengatakan, ribuan botol miras dari berbagai jenis yang dimusnahkan itu, merupakan hasil operasi penyakit masyarakat (Pekat), selama enam bulan terakhir. Sebanyak 1.685 botol miras dimusnakan dengan menggunakan alat berat.

”kegiatan Ini dilakukan bertujuan, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga Situbondo yang akan merayakan tahun baru 2019. Utamanya, kepada warga Situbondo yang akan merayakan misa natal”. Jelasnya.

Menurutnya, peredaran miras dalam beberapa bulan terakhir ini mulai marak di Kabupaten Situbondo. Bahkan, miras tersebut sudah mulai memakan korban. Sehingga untuk mengantisipasi terjadinya korban lagi, pihaknya akan rutin menggelar operasi peredaran Miras tersebut.
“Kami akan rutin akan melakukan razia miras di Kabupaten Situbondo. Karena miras merupakan salah satu atensi dari Kapolri”. Pungkasnya.

Advertisement

Menurut pantauan Memontum.com, Pemusnahan ribuan miras bermerek dan tradisional jenis arak bali, disaksikan langsung oleh Kapolres, Dandim 0823 dan jajaran Forkompimda Situbondo.

Tak hanya kegitan pemusnahan ribuan miras, Polres Situbondo juga menggelar apel pasukan ops lilin semeru 2018. Nantinya sebanyak 660 pasukan gabungan TNI-Polri, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP dan berbagai eleman di kerahkan untuk menjaga kondusifitas jelang hari raya natal dan tahun baru 2019. (yud/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas