Kota Malang

Kakek Tua Terjun Bebas di Jembatan Pelor

Diterbitkan

-

Kakek Tua Terjun Bebas di Jembatan Pelor

Memontum Kota Malang – Jembatan Pelor Kelurahan Oro-Oro Dowo, RT 04/RW 06, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Minggu (23/12/2018) sekitar pukul 14.50, kembali dijadikan lokasi bunuh diri. Kali ini seorang pria tua yang diperkirakan berusia 65, nekat melompat dari atas jembatan setinggi 20 meter.

Akibat dari kejadian itu, lelaki tanpa identitas tersebut tewas seketika dengan luka parah pada bagian kepala. Aksi nekat itu cukup mengundang perhatian warga sekitar hingga memadati TKP (Tempat Kejadian Perkara). Kejadian itu selanjutnya dilaporkan ke Polsekta Klojen hingga jenazah Mr X tersebut dievakuasi tim SAR ke kamar mayat RSSA Malang. Identitas Mr X tersebut akhirnya diketahui setelah jenazahnya di kamar mayat.

Jenazah Sutaman saat akan dievakuasi. (ist)

Jenazah Sutaman saat akan dievakuasi. (ist)

Yakni bernama Sutaman (65) pensiunan, warga Jl Mawar, Gang IV, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Belum diketahui pasti kenapa Sutaman nekat melompat dikarenakan kejadiannya cukup cepat dan tiba-tiba saja melompat dari atas jembatan.

Informasi Memontum menyebutkan bahwa kejadian ini pertama kali diketahui para pemancing yang berada di bawah jembatan. Tiba-tiba saja Sutaman melompat hingga.membuat kaget. Dia terjatuh dari ketinggian 20 meter. Tubuhnya jatuh di tanah cukup keras. Saat warga berdatangan, kondisi Sutaman sudah tidak bernyawa.
Saat itu Sutaman sama sekali tidak diketahui identitasnya.

Proses evakuasi. (ist)

Proses evakuasi. (ist)

“Korban bukan warga di RW 06,” ujar Masruhan, Ketua RW 06. Proses evakuasi cukup sulit dikerenakan medan nya cukup curam. Sutaman sempat berstatus Mr X saat dibawa ke kamar mayat RSSA Malang.

Baca : Jembatan Pelor Jadi Langganan Bunuh Diri

Advertisement

Petugas Polsekta Klojen melakukan penyelidikan termasuk mencari identitas korban. Akhirnya diketahui kalau Mr X tersebut bernama Sutaman.

” Kami masih melakukan penyelidikan. Dari keterangan saksi, tiba-tiba saja korban melompat dari jembatan. Identitasnya kami ketahui bernama Sutaman. Belum diketahui pasti, kenapa samapai korban melompat dari jembatan,” ujar Kapolsekta Klojen Kompol Budi Harianto SH. (gie/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas