Hukum & Kriminal
Nasabah BAS Minta Pertanggungjawaban
# Soal Sertifikat Hilang
Momentum Sampang – Direktur Bank Artha Sejahtera (BAS) Sampang Marsudi berkilah bahwa sertifikat milik salah satu nasabah yang dijadikan agunan di BAS bukan hilang, melainkan tidak disetor oleh notaris PPAT (Pejabat Pembuat Akta Tanah) Ubaidillah.
“Bukan hilang mas, tapi oleh notaris Ubaidillah sejak melakukan pengikatan sampai sekarang (27/12/18) tidak serahkan ke BAS, sudah kita layangkan surat somasi, tapi sampai saat ini belum juga disetor,” kilah Marsudi.
Salah satu nasabah yang sertifikatnya tidak ada di BAS mempertanyakan pernyataan Marsudi bahwa sertifikatnya tidak hilang melainkan ada di notaris.
“Sejak kapan sertifikat itu belum disetor sama notaris? Terus kenapa kok nggak ada confirm sama pemilik sertifikat,” tegas nasabah pemilik sertifikat yg namanya enggan disebut namanya.
“Kalau masalah ganti sertifikat yang baru sih gampang aja mas. Pertanyaan saya lagi setelah dibuatkan sertifikat baru suatu saat sertifikat yg lama muncul lalu berpindah tangan, apakah pihak bank siap untuk mempertanggungjawabkan,” lanjutnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang nasabah BAS mempertanyakan keberadaan sertifikatnya yang menjadi jaminan di BAZ. Pasalnya saat dia mengecek, ternyata bukti autensi kepemilikan lahan tersebut tidak tersimpan di bank milik Pemkab Sampang tersebut. Ia khawatir dokumen penting tersebut hilang dan berakibat kepada status lahannya. (emi/ono)