Pemerintahan
Begini Jawaban Direktur RSUD Dr Soedomo Trenggalek Pasca Dipanggil Komisi VI
Trenggalek, Memontum – Pasca melakukan sidak beberapa waktu lalu, Komisi VI DPRD Kabupaten Trenggalek mendapat jawaban dari Direktur RSUD dr Soedomo.
“Setelah kita lakukan sidak beberapa waktu lalu, Alhamdulillah hari ini kita sudah mendapatkan jawaban tentang apa yang menjadi keluhan masyarakat,” terang Mugiyanto.
“Soal buruknya pelayanan di bagian loket pembayaran yang belum terintregrasu ke poli – poli maupun apotik di RSUD dr Soedomo Trenggalek,” ungkap Ketua Komisi VI DPRD Trenggalek, Mugiyanto saat dikonfirmasi Selasa (28/01/2020) siang.
Pihaknya menegaskan akan ada rencana solusi terkait hal tersebut.”Oleh sebab itu kita tunggu saja perkembangan setelah nanti diterapkan sistem Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIM RS),” imbuhnya.
SIM RS itu nanti, lanjut Mugiyanto, akan terkoneksi mulai dari loket pendaftaran, poli hingga ke apotik. Serta akan ada slide layar yang bisa diketahui oleh pasien yang datang.
“Itu nanti akan segera diwujudkan,” tegas Mugiyanto.
Masih kata Mugiyanto, dengan sistem ini akan dilihatperkembangannya minimal 3 bulan kedepan. Pihak RSUD pun juga sudah berjanji jika permasalahan ini akan terselesaikan 3-4 bulan.
Mugiyanto juga meminta kepada semua tim medis yang ada di RSUD dr Soedomo Trenggalek, mulai dari Dokter Spesialis, Umum, yang ada di IGD maupun ruang rawat inap untuk memberikan pelayanan yang terbaik.
“Harus humanis, ramah baik kepada pasien maupun keluarga pasien yang datang ke rumah sakit,” pungkasnya.
Terpisah, Direktur RSUD dr Soedomo Kabupaten Trenggalek, dr Soenarto, mengatakan terkait pelayanan yang ada di rumah sakit kepada masyarakat adalah kurangnya komunikasi.
“Menyikapi masalah ini mulai tahun ini akan kita terapkan formasi manajemen rumah sakit berbasis IT. Dan kita juga akan melibatkan Kominfo dalam mengaktifkan layanan ini,” kata Soenarto.
Selanjutnya, masuk ke ULP untuk penunjukan langsung karena ini adalah layanan khusus.
BACA : Layanan Tak Maksimal, Komisi IV DPRD Trenggalek akan Panggil Direktur RSUD dr Soedomo
Seperti yang diberitakan sebelumnya, mengacu hasil sidak Komisi VI DPRD Trenggalek beberapa waktu lalu, adanya keluhan masyarakat terkait buruknya pelayanan di rumah sakit plat merah tersebut.
Yakni proses pendaftaran yang tidak terintegrasi dengan poliklinik hingga antrian pengambilan obat di apotik yang dinilai terlalu lama. (mil/oso)