Kabupaten Malang
Bhabin Polres Malang Terbanyak Raih Penghargaan dari Kapolda Jatim
Memontum Surabaya – Polres Malang berhasil mendapatkan piagam penghargaan terbanyak anggota Bhabinkamtibmas berprestasi dari Kapolda Jatim Irjen Pol Drs Luki Hermawan M.Si bertempat di di Grand City Hotel Surabaya,Senin (17/12/18) siang.
Piagam penghargaan kepada 4 (Empat) anggota Bhabin berprestasi tersebut atas nama Aiptu Anton Suyono Bhabinkamtibmas Desa Sanankerto Polsek Turen. Aiptu Wahyono Bhabinkamtibmas Desa Toyomarto Polsek Singosari. Aiptu Bambang Sulistiyono Bhabinkamtibmas Polsek Ngajum serta Bripka Anton Sugiyanto SH MH, Bhabinkamtibmas Kelurahan Dampit Polsek Dampit.
Dengan jumlah 4 anggota Bhabin Polres Malang terbanyak memperoleh penghargaan dari Kapolda Jatim dari 41 Bhabin berprestasi sejajaran Polda Jatim.
Selaku Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung SH SIK Msi mengapresiasi anggotanya yang mendapat penghargaan dari Kapolda Jatim yang mana Polres Malang terbanyak memperoleh penghargaan Bhabin berprestasi ditingkat Polda Jatim.
“Pemberian piagam penghargaan bagi Bhabin berprestasi ini sebagai wujud apresiasi pimpinan kepada kinerja Bhabinkamtibmas yang tidak hanya melakukan upaya peningkatan daya tangkal dan daya cegah warga masyarakat terhadap timbulnya gangguan kamtibmas saja, ” terang Yade.
Menurut Yade, anggotanya juga memberikan membimbing masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam rangka pembinaan kamtibmas secara swakarsa di Desa.
“Seperti yang dilakukan Bripka Anton yang mendapat penghargaan sebagai Da’i dan penceramah di Masjid masjid di wilayah Dampit.Termasuk memerangi Napza (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif ) di sekolah sekolah,”terangnya AKBP Yade. (fik/oso)