Kota Malang

BPF dan Pemkot Peduli 100 Anak Yatim

Diterbitkan

-

SANTUNAN : Pengurus BPF usai memberikan santunan pada anak kuran mampu. (memo x/cw2)

Memontum Kota Malang -Menyambut Hari Anak Yatim Nasional, PT Bestprofit Futures (BPF) Malang, bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, gelar do’a bersama dan beri santunan kepada 100 anak yatim di Balaikota Malang. Mereka menerima bantuan alat tulis dan uang, Sabtu (29/8/2020).

Kegiatan yang dikemas dengan do’a bersama Anak Yatim dan Pemkot Malang bertujuan agar dapat terbebas dari Pandemi Covid 19. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh jajaran Pemkot Malang, BPF cabang Malang dan ratusan anak yatim dari Yayasan Panti Asuhan Sunan Ampel dan Panti Asuhan Darul Jundi.

Wali Kota Malang, Sutiaji, menyambut dengan hangat dengan adanya kegiatan ini. Beliau mendukung penuh dan memberikan paresiasi kepada PT Bestprofit Futures atas inisiatif dan kepeduliaannya terhadap anak yatim.

“Sebagai perusahaan besar, yang memiliki tanggung jawab moral dan sosial kepada masyarakat, BPF telah menunjukan upaya yang tepat sebagai bagian bagi masyarakat Kota Malang,” terang, Sutiaji.

Advertisement

Beliau juga mengungkapkan, semoga hal ini dapat menginspirasi pihak lain, agar semakin banyak yang menberi perhatian terhadap masyarakat sekitar. Sementara itu, Pimpinan BPF Cabang Malang, Andri mengatakan, atas nama PT BPF mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemkot Malang dan Walikota Malang Sutiaji, atas dukungan dan kesempatannya bisa menjalin kerjasama dalam kegiatan do’a bersama anak yatim.

Program ini sejalan dengan misi BPF, memberikan manfaat kepada masyarakat. Khususnya kepedulian terhadap anak-anak yatim. “Kami harap agar kegiatan ini membawa berkah bagi kita semua sebagai warga Kota Malang. Do’a ini juga bertujuan agar terbebas dari pandemi. Sehingga aktivitas usaha serta operasional dapat kembali berjalan normal,” tutup Pimpinan BPF Cabang Malang, Andri. (cw2/man)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas