SEKITAR KITA

Bulan Ramadhan, Harga Bawang Putih Bergerak Naik

Diterbitkan

-

Bulan Ramadhan, Harga Bawang Putih Bergerak Naik

Memontum Kota Malang – Memasuki Bulan Ramadhan, beberapa kebutuhan pokok bergerak naik. Seperti bawang putih, yang mulai naik hingga 30 persen.

Salah satu pedagang di Pasar Besar Kota Malang, Pramono Aji, membenarkan hal tersebut. “Biasanya kalau bulan puasa memang harganya naik. Karena permintaan juga naik,” terangnya, Sabtu (17/04).

Baca juga:

Jika beberapa minggu lalu bawang putih dibandrol seharga Rp 18 ribu per kilogram, sekarang harganya bisa menyentuh Rp 25 ribu hingga Rp 30 ribu.

“Kalau sekarang harganya ada yang Rp 25 ribu sampai Rp 30 ribu, bedanya dilihat dari ukuran dan kualitas bawang. Semakin besar dan bagus kualitasnya, harganya juga akan semakin mahal,” jelasnya.

Advertisement

Namun disampaikan Pramono, permintaan masyarakat saat ini lebih pada kualitas bawang. Sehingga bawang putih dengan ukuran besar lebih dipilih meski harga relatif mahal.

“Biasanya ibu-ibu sekarang lebih suka beli yang besar, karena pengolahannya lebih mudah dan cepat. Ibu rumah tanggakan pekerjaannya banyak, kalau bawang ukuran kecil waktu yang dihabiskan untuk membersihkan lama. Masyarakat kita sekarang memang hobi yang instan,” katanya sambil tertawa.

Meski pandemi dan harga melonjak, dalam sehari dia bisa menjual hingga 100 kilogram bawang putih. “Bisa sehari terjual 100 kilogram bawang putih. Kalau lagi sepi ya paling cuma 50 kilogram,” terang Pramono.

Pramono berharap di bulan penuh berkah ini, bisa menjadi momen kebangkitan ekonomi yang telah lama terpuruk. Sehingga masyarakat dari berbagai kalangan bisa kembali merasa sejahtera. (mus/ed2)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas