Lamongan
Bupati Fadeli Optimis Pelaksanaan UNBK Tingkat SMK di Lamongan Berjalan Sukses
*Diikuti 6.355 Siswa SMK Dari 74 Sekolah atau Lembaga
Memontum Lamongan–+-Bupati Lamongan, H. Fadeli, SH, MM optimis Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang diikuti sebanyak 6.355 siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari 74 sekolah atau lembaga di Kabupaten Lamongan, bisa berjalan sukses.
“Mudah-mudahan semuanya lancar, semuanya sehat bisa mengikuti UNAS pada hari ini,” katanya di sela-sela menggelar inspeksi mendadak (sidak) hari pertama pelaksanaan UNBK ke sejumlah SMK. Senin (2/4/2018).
Dikatakan Fadeli, sebanyak 74 lembaga tingkat SMK di Lamongan saat ini 100 persen telah melangsungkan ujian dengan basis komputer.
“Saya bersyukur, kita mulai tahun ini semuanya sudah berbasis komputer,” ucap Fadeli.
Padahal, menurut Fadeli, di tahun 2018 ini Ia menargetkan bisa menggelar UNBK hanya sekolah negeri saja. Namun ternyata, lembaga swasta tak mau kalah dengan sekolah negeri.
“Ternyata sekolah-sekolah swasta juga sudah, ini menurut saya luar biasa semangatnya untuk menyiapkan segala sesuatunya. Hari ini bisa terlaksana mudah-mudahan ini bisa berjalan dengan baik lancar aman dan sukses Unas 2018,” ujarnya.
Disisi lain, Plt Kepala UPT Dinas Pendidikan Jatim cabang Lamongan Puji Hastutik mengungkapkan meski sudah menggelar UNBK secara 100 persen, namun dari 74 lembaga tersebut masih harus bergabung ke Sekolah lain.
“Yang bergabung itu karena belum terakreditasi bukan karena fasilitas yang kurang tapi karena belum terakreditasi dan jumlah siswanya kurang sehingga harus bergabung,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Puji menuturkan untuk mengantisipasi adanya ganguan pasokan listrik dan jaringan internet, Kacab Dindik Jatim Lamongan telah melakukan nota kesepahaman bersama PLN dan Telkom.
“Persiapan listrik alhamdulillah kita kerjasama dengan PLN, sudah MOU dengan PLN dan Telkom sudah kita siapkan Insya Allah tidak ada masalah,” tuturnya.
Bahkan, sambungnya sebagai langkah antisipasi bila terjadi force majeure (keadaan memaksa) di masing-masing sekolah juga telah menyiapkan genset.
“Kemarin sudah saya minta untuk dicek semua gensetnya untuk dapat bekerja mendukung semua kebutuhan pada saat pelaksanaan kegiatan ujian nasional selama 4 hari,” imbuhnya.
Untuk di ketahui, jadwal pelaksanaan UNBK Tahun Pelajaran 2017/2018 dimulai dari jenjang SMK pada tanggal 2, 3, 4 dan 5 April 2018. Kemudian disusul SMA atau MA pada tanggal 9,10, 11, dan 12 April 2018. Lalu disusul, tingkat SMP atau MTs, mulai tanggal 23, 24, 25, dan 26 April 2018. (ifa/zen/nay)