Lumajang

Bupati Lumajang Fokus Bangkitkan UMKM

Diterbitkan

-

Bupati Lumajang, Thoriqul Haq saat menjadi narasumber  zoom meeting Government Rountable Series Covid-19.
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq saat menjadi narasumber  zoom meeting Government Rountable Series Covid-19.

Memontum Lumajang – Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, mengatakan bahwa sektor UMKM akan menjadi fokus perhatian Pemerintah Kabupaten Lumajang. Bahkan, akan didorong guna bisa cepat bangkit dari hantaman pandemi Covid-19.

Hal itu, disampaikan Bupati saat menjadi narasumber pada zoom meeting Government Rountable Series Covid-19, yang mengambil tema ‘Pemulihan Ekonomi di Jawa Timur’, Senin (2/11) tadi.

“Kita akan fokus menggerakkan perekonomian sektor bawah, terutama sektor UMKM. Sehingga, bisa kembali tumbuh dan bergerak,” katanya.

Sektor UMKM, tambahnya, merupakan sektor yang merasakan langsung dampak pandemi Covid-19. Salah satu langkah yang dilakukan, yakni mengekspansi produk menuju market atau pasar. Seperti salah satunya, pemasaran Klengkeng Kateki, Kelapa Muda dan Coffee Wine.

Advertisement

“Klengkeng Kateki jika diperbandingkan dengan klengkeng impor, kualitasnya masih bagus Klengkeng Kateki. Tetapi, karena masih belum menjangkau pasar yang luas, akhirnya kurang,” jelasnya.

Lebih lanjut Bupati Lumajang menjelaskan, berbagai upaya dilakukan agar sektor UMKM kembali tumbuh seperti halnya akan mendirikan Mall Pelayanan Publik yang tergabung dengan Mall UMKM.

Selain itu, salah satu solusi untuk mengoptimalkan pemasaran produk Lumajang, adalah dengan mendekatkan produk dengan pasar melalui pasar online.

“Seperti melalui pasar online atau marketplace, salah satunya aplikasi Bantu Ibu yang membantu para pedagang atau wlijo melalui sebuah sistem. Kita bekerjasama dengan ojek online lokal, tidak hanya sekedar memasarkan produk yang sekedarnya, tetapi memasarkan produknya lebih luas,” imbuhnya. (adi/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas