Kabupaten Malang
Danramil Kepanjen, Isi Kemerdekaan ini dengan Kegiatan Positif
Memontum Malang—-Danramil 0818/05 Kepanjen Kapten Arm Supiyarto, pada peringatan Hari Pahlawan 2017 yang jatuh tanggal 10 November 2017, menjadi Irup di SMPN 5 Kepanjen yang dihadiri seluruh murid serta para guru dan staf, Jumat (10/11/2017) pagi.
Usai upacara peringatan Hari Pahlawan 2017 kepada Memo X dirinya mengatakan, “Hari Pahlawan salah satu momen penting dalam sejarah kemerdekaan Indonesia. Semangat perjuangan para pahlawan patut kita tanamkan kepada generasi muda.”
“Apa yang saya sampaikan di hadapan para anak didik ini tidak lain ingin menumbuhkan semangat juang mereka untuk bisa mengisi kemerdekaan ini dengan belajar lebih baik lagi serta berbakti kepada kedua orang tua,” ujarnya
Dirinya juga mengatakan, “Dengan kegiatan upacara hari Pahlawan ini diharapkan bisa lebih membangkitkan semangat kebangsaan, menumbuhkan nilai nilai kepahlawanan serta meningkatkan kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.Pada diri masing masing pelajar,” terangya.(fik/yan)