Kabar Desa
Forkopimcam Arjasa Situbondo Berikan Layanan KB dan Kesehatan Gratis ke Warga
Memontum Situbondo – Forkopimcam Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo, memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat umum di Balai Desa Kedungdowo, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo, Rabu (23/03/2022). Kegiatan pelayanan kesehatan gratis ini, digelar dalam rangka menghadapi Bulan Puasa.
Pelaksanaan sendiri, hasil kolaborasi antara Forkopimcam, TP PKK Arjasa, Pemdes Kedungdowo dan Dinas Perlindungan Perempuan, Perlindungan Anak, Kependudukan dan Keluarga Bencana Kabupaten Situbondo. “Kegiatan ini memberikan pelayanan kesehatan gratis untuk keluarga berencana berupa pemasangan implant, suntik, pil dan kondom, pengobatan gratis, pelayanan penyakit tidak menular, pelayanan laboratorium sederhana dan konsling. Kegiatan ini, digagas oleh Forkopimcam Arjasa bersinergi dengan Dinas Perlindungan Perempuan, Perlindungan Anak, Kependudukan dan Keluarga Berencana Kabupaten Situbondo,” jelas Kepala Puskesmas Arjasa, Bagus Sulaksono, pada acara bakti sosial pelayanan kesehatan gratis di Balai Desa Kedungdowo.
Lebih lanjut Bagus mengatakan, bahwa untuk pelayanan keluarga berencana, diikuti sebanyak 200 orang dan pelayanan kesehatan sebanyak 300 orang. “Pelayanan kesehatan gratis menjelang bulan puasa ini, agar masyarakat sehat ketika menjalani ibadah puasa,” kata Kepala Puskesmas Arjasa.
Kepala Dinas Perlindungan Perempuan, Perlindungan Anak, Kependudukan dan Keluarga Berencana Kabupaten Situbondo, Moh Imam Darmaji, dalam sambutannya mengatakan sinergitas dalam pelayanan kesehatan gratis menghadapi bulan puasa yang digagas Forkopimcam Arjasa ini, merupakan kegiatan sosial yang harus terus dilaksanakan hingga ke daerah-daerah terpencil di wilayah Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo. “Atas nama dinas maupun atas nama pribadi, saya mengucapkan terima kasih kepada Forkopimcam Arjasa yang telah melibatkan dinas yang saya pimpin untuk memberikan pelayanan sosial kepada masyarakat Desa Kedungdowo,” jelas Imam Darmaji.
Baca juga :
- Hujan Deras Disertai Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang di Dua Lokasi Kota Malang
- Kelanjutan Proyek WTP, Sekda Kota Malang Tegaskan Tunggu Persetujuan Lingkungan
- DPC PKB Trenggalek Kuatkan Konsolidasi Pemenangan Pilgub dan Pilbup 2024
- Pendapatan Pajak Kota Malang Triwulan III Lampaui Target, PBJT Mamin dan BPHTB di Angka Lebih 60 Persen
- Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
Dampak dari pandemi Covid-19, sambung Imam, semua kegiatan yang banyak mengumpulkan masyarakat kegiatannya dibatasi. Sehingga, pada tahun 2021 Dinas Perlindungan Perempuan, Perlindungan Anak, Kependudukan dan Keluarga Berencana tidak melayani kegiatan secara terbuka.
“Alhamdulillah, pandemi Covid-19 saat ini sudah melemah dan Kabupaten Situbondo masuk pada PPKM level 2, sehingga kegiatan kegiatan yang melibatkan masyarakat sudah bisa dilaksanakan dengan catatan menggunakan protokol kesehatan secara ketat. Oleh karena itu, saya meminta kepada masyarakat Desa Kedungdowo memanfaatkan pelayanan sosial ini dengan baik,” kata Imam Darmaji.
Imam Darmaji menjelaskan, untuk memberikan pelayanan Keluarga Berencana, pihaknya menyiapkan kelengkapan alat alat Keluarga Berencana untuk 200 aseptor. “Kegiatan ini kita lakukan langsung ke desa desa untuk mendekatkan pelayanan ke masyarakat,” ujarnya. (her/gie)