Pemerintahan
Gandeng Klub Motor Antik, Bupati Trenggalek Sosialisasi Inpres No 6 Tahun 2020
Memontum Trenggalek – Guna menindaklanjuti Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 06 Tahun 2020, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin menggandeng Motor Antik Club Indonesia (MACI) sosialisasikan tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan serta pengendalian Virus Corona atau Covid-19.
Sejumlah kafe dan tempat nongkrong di wilayah kota Trenggalek yang selalu ramai setiap akhir pekan menjadi tujuan sosialisasi kali ini. Di sejumlah tempat tersebut Bupati Nur Arifin meninjau langsung penerapan protokol kesehatan oleh pengelola.
Bupati Trenggalek mengatakan beberapa warga yang ditemui tampak disiplin dengan tetap mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker.
“Malam ini kita mencoba mendatangi tempat-tempat nongkrong sepeti kafe dan warung kopi sekaligus mensosialisasikan Inpres No. 6, pakai masker dan alhamdulilah masyarakat menerapkan protokol kesehatan semua,” kata Bupati, Sabtu (05/09/2020) malam.
Bahkan di tempat-tempat yang didatangi kali ini, ia menilai tingkat kesadaran masyarakat sudah cukup tinggi, seperti hampir semua pengunjung memakai masker.
“Dengan disiplin mematuhi protokol kesehatan yang ada ini juga merupakan upaya masyarakat dalam membantu meminimalisir adanya penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupaten Trenggalek,” imbuhnya.
Bupati berpesan kepada para pengunjung untuk terus membiasakan memakai masker, apalagi saat berada di area publik.
“Ya karena disiplin merupakan vaksin. Dan memakai masker adalah bentuk kasih sayang kita dengan keluarga dan sesama,” kata Bupati. (mil/syn)