Jember

Hadapi Pilkades Serentak, Polres Jember Bentuk Tim Pemberantasan Judi

Diterbitkan

-

Hadapi Pilkades Serentak, Polres Jember Bentuk Tim Pemberantasan Judi

Memontum Jember – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak di Kabupaten Jember pada bulan September mendatang, Kapolres Jember AKBP Kusworo wibowo bentuk tim pemberantas judi Pilkades.

Dikatakan Kusworo, pembentukan tim ini bertujuan untuk menjaga kekondusifan dan Keamanan serta kelancaran dalam Pilkades.

”Nantinya anggota kami tempatkan di tempat-tempat yang rawan judi, kami juga akan bekerjasama dengan seluruh tokoh masyarakat, tokoh agama di wilayah yang melaksanakan Pilkades,” ungkapnya seusai upacara, pemberian Reward di halaman Mapolres Jember, Senin (17/7/2019) pagi.

“Memang beberapa tempat, kami mensinyalir pernah ada judi pada saat pelaksanaan Pilkades. Tentunya, ini menjadi perhatian khusus bagi Polres Jember,” sambungnya.

Advertisement

Sebelum pihaknya mengamankan pelaku judi pilkades, Kusworo menghimbau sebaiknya mari bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif, sama-sama semua mensukseskan pelaksanaan Pilkades.

“Lalui prosesnya dengan cara-cara yang baik, bukan justru dengan menyelenggarakan judi, berjudi akan menikmati jeruji besi didalam tahanan polres jember,” tegas Kapolres melati 2 di pundaknya itu.

Menurut Kusworo, untuk berkontestan (calon kades), pihaknya menghimbau agar menanamkan slogan siap menang dan siap kalah. Bagi yang menang tidak euforia ( merayakan) yang berlebihan, membusungkan dada. Karena itu bisa mengakibatkan perasaan tidak nyaman bagi pihak lain (pendukung) kontestan yang kalah.

“Sebaliknya, bagi yang kalah mohon untuk menerima dengan terhormat kekalahan tersebut dan mendukung yang menang, serta bersama-sama menciptakan jember kondusif,” teranya. (gik/yud/oso)

Advertisement

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas