Lumajang
Hadiri Anniversary, Wakil Bupati Lumajang Minta Pembangunan Rumah Subsidi Tetap Mengedepankan Kualitas
Memontum Lumajang – Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati, menghadiri Anniversary 2th PT Bumi Wiraraja Group di Istana Kuliner Lumajang, Sabtu (04/02/2023) tadi.
Dalam kesempatan itu, Bunda Indah-sapaan Wabup Lumajang, mengharapkan agar seluruh developer perumahan yang membangun rumah subsidi di Kabupaten Lumajang, tetap mengedepankan kualitas. Itu karena, banyak orang yang berharap besar pada rumah yang dibelinya.
“Bangunlah rumah dengan kualitas yang bagus, walaupun rumah itu subsidi. Karena, banyak yang berharap betul memiliki rumah impian,” ungkap Bunda Indah.
Baca juga :
- Pj Wali Kota Malang Terima Kunjungan Studi Lapangan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Kemendagri
- Antisipasi Sengketa Aset, BKAD Sebut Perlunya Kesadaran dan Pelibatan Masyarakat
- Sosialisasi Perubahan Permendagri Soal BMD dan Aset, Pj Wali Kota Malang Ingatkan Kehati-hatian dan Tertib
- Plt Bupati Malang bersama Kemenkes Launching Integrasi Layanan Primer untuk 39 Puskesmas
- Sukses Hantarkan Penghargaan Kabupaten Malang Berpredikat ODF, Dinkes Ganti Program Jambanisasi
Dalam kesempatan tersebut, Bunda Indah juga mengucapkan terima kasih kepada PT Bumi Wiraraja Group dan sejumlah rekanan, lantaran telah mengakomodir kebutuhan hunian bagi masyarakat Lumajang, utamanya yang subsidi. “Bahwa dengan adanya rumah subsidi itu menyenangkan orang-orang untuk membeli rumah. Saya berterima kasih karena telah menyediakan hunian bersubsidi untuk masyarakat Lumajang,” terangnya.
Bunda Indah juga turut mengucapkan selamat kepada pimpinan PT Bumi Wiraraja Group, yang berhasil membangun usahanya dengan capaian yang baik. Semangat dan perjuangan tersebut patut dicontoh generasi muda saat ini. “Ini hasil orang yang mau bekerja keras, ini jadi contoh jadi anak-anak muda di Kabupaten Lumajang,” paparnya. (kom/adi/gie)