Bondowoso

Kunjungi Bekas Sekolah, Sekda Syaifullah Motivasi Siswa Jangan Berhenti Wujudkan Mimpi

Diterbitkan

-

NOSTALGIA: Sekda Bondowoso Syaifullah berbincang dengan Kepala SMPN 1, M. Rubangi didampingi Kepala Disdikbud, Harimas dan Kabid SD/SMP Disdikbud, Lilik Harjati. (ido)

Memontum Bondowoso – Pelaksanaan upacara bendera di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Bondowoso, Jawa Timur (Jatim), pagi kemarin (12/8/2019) berbeda dengan upacara Senin biasanya. Karena, Sekretaris Daerah (Sekda) Bondowoso, H. Syaifullah hadir sebagai Inspektur Upacara (Irup) bendera di SMP favorit di Kota Tape –julukan Kabupaten Bondowoso- itu.

Kehadiran tersebut sebagai nostalgia bagi Syaifullah di bekas sekolahnya. Karena, pejabat kelahiran Bondowoso yang baru menjabat sekda sekitar dua pekan, ini merupakan lulusan SMPN 1 pada 1982. Selain itu, kunjungan Sekda Syaifullah di SMPN 1 yang disambut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) H. Harimas, Kepala SMPN 1 H.Muhammad Rubangi, dan Kabid SD/SMP Disdikbud, Hj. Lilik Harijati sebagai ajang silaturahmi dengan tenaga pendidik atau guru serta para siswa.

IRUP: Sekda Bondowoso Syaifullah menjadi inspektur upacara bendera Senin pagi di SMPN 1 Bondowoso

IRUP: Sekda Bondowoso Syaifullah menjadi inspektur upacara bendera Senin pagi di SMPN 1 Bondowoso

Di hadapan para siswa dan tenaga pendidik SMPN 1, Sekda Syaifullah memberikan motivasi dan semangat agar tekun belajar serta tidak pernah berhenti mewujudkan mimpi dan cita-cita.

”Saya sengaja berkunjung ke SMPN 1 Bondowoso, karena pernah sekolah disini. Saya biasa-biasa saja disini. Tapi, saya bangga, karena sebagai putra daerah yang pertama menjadi Sekda Bondowoso. Karena itu, saya berharap siswa-siswi disini bisa melebihi saya. Rajin dan tekun belajar, menghormati guru, dan jangan pernah berhenti mewujudkan mimpi dan cita-cita,” katanya.

Kepala SMPN 1 Bondowoso, H. Muhammad Rubangi merasa senang dan bangga atas kehadiran Sekda Syaifullah ke sekolah yang dipimpinnya dan menjadi Irup bendara Senin pagi. Karena, menurut Rubangi, kehadiran Sekda Syaifullah yang merupakan alumnus SMPN 1 Bondowoso pada 1982, dapat memberi motivasi bagi siswa-siswi dan tenaga pendidik.

Advertisement

”Kami bangga, karena salah satu alumni SMPN 1 Bondowoso menjadi sekda disini. Kami berharap, semangat dan motivasinya dapat menular dan menjadi panutan bagi siswa-siswi disini dalam mewujudkan cita-citanya,” katanya.

Dalam kunjungan ke SMPN 1, Sekda Syaifullah menyalami para siswa dan tenaga pendidik. Dia juga disuguhi sarapan pagi sate kambing dan gulai. Selain itu, sekda kelahiran Bondowoso, ini menyempatkan melihat ruang kelas dan taman sekolah.

”Bapak sekda juga menanyakan prestasi yang dicapai siswa dan sarana prasarana yang dibutuhkan untuk menunjang peningkatan kualitas kegiatan belajar dan mengajar di SMPN 1,” tandas Rubangi. (ido/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas