Bondowoso
Mayjen Supartodi : “Saya Berharap Masukan Masyarakat Terkait TMMD 2018”
* Kunjungan Aster Kasad ke Lokasi TMMD 103 di Desa Solor
Memontum Bondowoso – Asisten Teritorial Kepala Staf Angkatan Darat, Mayor Jenderal TNI Supartodi SE MSi melakukan evaluasi pada program Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) di Desa Solor Kecamatan Cermee Kabupaten Bondowoso, yang senilai hampir Rp 3 Miliar.
“Kunjungan saya ini, dalam melaksanakan evaluasi setelah selesai pelaksanaan TMMD ke 103. Dan Bondowoso termasuk kabupaten yang memberikan kontribusi besar untuk pembangunan bagi masyarakat Bondowoso sini. Jadi dari 150 kabupaten hanya ada 6 yang memiliki kontribusi besar. Bondowoso hampir 3 M, itu kita evaluasi, dan bagus. Nanti yang lainnya kita himbau bersama-sama untuk meningkatkan kontribusinya bersama dengan TNI POLRI untuk melaksanakan TMMD,”ujarnya saat ditemui sejumlah wartawan usai memberikan arahan pada anggota Kodim 0822 Bondowoso, Selasa (11/12/2018) .
Menurut dia, hasil kerja program TMMD yang menggunakan anggaran pemerintah itu, pemeriksaan harus dilakukan untuk dapat memastikan bahwa apa yang dikerjakan TNI, benar-benar dapat membantu masyarakat
“Pada program kerja TMMD lainnya, hanya dilakukan oleh pemeriksa dari tim pengawasan dan evaluasi (wasev) saja, namun di Kabupaten ini karena anggaran yang dikucurkan hampir 3 M, maka evaluasi atas hasil kerja, saya lakukan langsung sebagai Aster Kasad TNI,” jelas Mayjen Supartodi saat kunjunganya.
Menurutnya, pelaksanaan TMMD ke 103 di Bondowoso , cukup bagus. “Saya mengharapkan masukan dari masyarakat terkait hasil kerja TNI pada program TMMD 2018. TMMD di Bondowoso ini , cukup bagus hasilnya, baik dari laporan maupun di lapangan, cukup membanggakan . Dan ini bermanfaat bagi masyarakat Bondowoso. Khususnya jalan, RTLH, Embung desa, musholla, dan sekolah, karena itu yang masyarakat butuhkan,”imbuhnya.
Evaluasi-evaluasi itu juga dilakukannya untuk dapat memastikan bahwa anggaran yang dikucurkan pemerintah tidak sia-sia. Mayjen Supartodi mengaku sangat puas dengan hasil kerja TNI, Pemkab Bondowoso dan masyarakat pada program TMMD di Desa Solor, Cermee. Selain telah melihat langsung, Mayjen Supartodi juga tetap mengharapkan masukan dari masyarakat terkait hasil kerja TNI pada program TMMD ke 103 tahun 2018.
“Kalau memang hasilnya ada yang kurang baik tolong disampaikan ke saya. Tapi saya harus turun langsung dan melakukan pemeriksaan di lokasi ini. Saya harus bisa memastikan bahwa program yang dijalankan itu benar-benar bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Supartodi dihadapan masyarakat Solor dan para hadirin saat meninjau lokasi TMMD ke 103 .
Dalam kunjungan itu, Mayjen Supartodi didampingi Danrem 083/BDJ Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo , Dandim 0822 Bondowoso Letkol Inf Tarmudjie, Ahmad Prayitno Kepala Bakesbangpol mewakili Bupati Bondowoso Drs KH Salwa Arifin dan beberapa kepala OPD ke lokasi TMMD 103 di Desa Solor. (ifa/yan)